Home / Nusantara

Selasa, 18 Oktober 2022 - 02:28 WIB

Para Pedagang P4B Layangkan Mosi Tak Percaya Atas Kinerja Buruk Plt Dirut PD PHJ Pematangsiantar

Penulis: Edward Simanungkalit

P Siantar, PERISTIWAINDONESIA.com |

Para pedagang yang tergabung dalam Pelindung Persaudaraan Pedagang Pasar Bersatu (P4B) melayangkan aksi mosi tak percaya atas kinerja Plt Dirut Perusahaan Daerah Pasar Horas Jaya (PD PHJ) kota Pematangsiantar, Toga Sehat Sihite, Senin (17/10/2022).

Dari pantauan awak media ini di lapangan, aksi yang dimulai pada pukul 10.00 hingga jam 13.30 WIB itu, digelar di seputaran Pasar Horas dan Pasar Dwikora.

Kepada awak media, kordinator aksi Ari Simatupang menyampaikan bahwa penggalangan tanda tangan para pedagang ini merupakan bentuk ketidak percayaan para pedagang terhadap kinerja Plt Dirut PD Pasar Toga Sehat Sihite yang dinilai tidak becus dan gagal dalam memajukan PD PHJ Pematangsiantar.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Aliansi P4B kota Pematangsiantar Nobel Hunter Marpaung SPSi, bahwa selama ini aliansi pedagang P4B telah melakukan komunikasi dengan Plt Dirut PD PHJ Toga Sehat Sihite, terkait banyaknya permasalahan yang terjadi dan sangay merugikan para pedagang.

“Kami punya bukti-bukti atas kinerja direksi PD Pasar, yang telah merugikan banyak pedagang,” tegas Nobel Hunter Marpaung lagi.

Namun komunikasi yang dibangun selama ini, menurut Nobel Hunter Marpaung, sepertinya tidak mendapat respon positif dari Toga Sehat Sihite sebagai Plt Dirut PD PHJ Pematangsiantar.

“Hal inilah yang menjadi dasar P4B untuk melakukan aksi demo turun ke jalan bersama dengan Serikat Pekerja Mandiri (SPM) PD PHJ. Aksi yang kami lakukan ini guna menuntut agar Toga Sehat Sihite dipecat dari jabatannya sebagai Plt Dirut PD Pasar kota Pematangsiantar, ” jelas Nobel.

Ditegaskannya, para pedagang sudah muak melihat kinerja Plt Dirut PD  PHJ Toga Sehat Sihite, yang dinilai tidak mempunyai kemampuan untuk memajukan pasar serta mensejahterakan karyawannya (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Diduga Belanja BOS TA 2022 Fiktif SPJ Nya, Kepsek SMA N.1 Batang Anai Bergegas Jawab Somasi LSM BIDIKRI

Nusantara

Terkesan Miliki Beking Terkuat, Sabung Ayam Di Sintang Tak Tersentuh Oleh Hukum. Diduga APH Sintang Tutup Mata!!

Nusantara

Casino Pin Up Login To Your Personal Account Authorization On The Official Websit

Nusantara

Kang Jimat Laksanakan Pencatatan Data KTP Digital

Nusantara

Sebanyak 10 Pejabat Eselon II Pemko Medan Selesai Mengikuti PKN Tk II Tahun 2022, Asmum : Implementasikan Apa Yang Sudah Diperbuat Dalam Projek Perubahan

Nusantara

Kesatupadu Datangi Kemen LHK Minta Lahan Mereka Dikembalikan

Nusantara

Permudah Akses Keuangan formal Daerah, Asisten II Sekda Aceh Bentuk Tim TPAKD

Nusantara

Camat Sasak Ranah Pasisie Membisu Saat Di Konfirmasi LSM BIDIK RI Siapkan Data Pendukung Kepada Kajari