Home / Nusantara

Senin, 4 Januari 2021 - 21:41 WIB

Kapolda Banten Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.001 Personel Secara Virtual dan Prokes

Penulis: Marjuddin Nazwar

Serang, PERISTIWAINDONESIA.com |

Kapolda Banten memimpin langsung uacara Laporan Kenaikan Pangkat Personel Polri Periode 1 Januari 2021 dan PNS Polda Banten Periode 1 Oktober 2020, Senin (04/01/2021) di Aula Serbaguna Mapolda Banten.

Kapolda Banten Irjen Pol Drs Fiandar mengatakan kenaikan pangkat personel Polri Polda Banten periode 1 Januari 2021 kali ini seluruhnya berjumlah 1.001 personel, terdiri dari Perwira 200 personel, Bintara 741 personel, dan Tamtama 60 personel, serta kenaikan pangkat PNS Polri di jajaran Polda Banten periode 1 Oktober 2020 berjumlah 8 personel.

Fiandar menyampaikan kenaikan pangkat merupakan manifestasi kepercayaan dan reward dari pimpinan Polri, atas pengabdian dan dedikasi dalam pelaksanaan tugas, pencapaian yang di raih bukanlah sebuah proses yang mudah tetapi merupakan proses yang amat panjang dan penuh pengorbanan.

“Kenaikan pangkat hendaknya dapat disikapi dengan penuh wujud syukur, bahwa semakin tinggi pangkat dan jabatan, maka akan semakin besar pula tanggung jawab dan amanah yang saudara emban,” ujar Fiandar.

Untuk itu, kepada personel yang dianugerahi kenaikan pangkat pengabdian, Irjen Fiandar berharap dapat terus hadir menjadi suri tauladan dan motivator bagi seluruh personel Polda Banten.

“Saya juga berharap saudara selalu aktif untuk menjembatani kemitraan Polri dengan masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam memelihara kamtibmas,” tambah Fiandar (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Terkait PT CLM dugaan Kriminalisasi Terhadap Helmut, Dosen Hukum Pidana Universitas Gajah Mada Yogyakarta Katakan Ini

Nusantara

Lepas 184 Offroader Bukit Barisan Adventure 2022

Nusantara

Milad ke-24 Ormas Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten

Nusantara

Bedah Rumah Warga, Pemkab & Baznas Langkat Bersinergi Entaskan Kemiskinan

Nusantara

Afandin Hadiri Halal Bihalal Ikadan Jabodetabek di Jakarta

Nusantara

Anggota DPRD Paluta dan PD Sumut Salurkan 4 Ekor Sapi Qurban

Nusantara

Lembaga Bantuan Hukum Badan Relawan Prabowo Gibran Akan Mengugat Putusan DKPP ke PTUN Karena Dianggap Melakukan Perbuatan Melawan Hukum

Nusantara

Gerakan Pramuka Lamsel Gelar Aksi Peduli Desinfeksi dan Bersih Sampah Serentak