Home / Nusantara

Kamis, 27 Juli 2023 - 06:49 WIB

Boyong 6 Medali Emas, 2 Perak & 3 Perunggu, Tapak Suci Langkat Audiensi ke Syah Afandin

Penulis: Muhammad Salim

Langkat, PERISTIWAINDONESIA.com |

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin,SH menerima audiensi Tapak Suci Kabupaten Langkat, bertempat rumah dinas Bupati Langkat, Senin (10/07/2023).

Tapak Suci Kabupaten Langkat mendapatkan Juara umum I tingkat Kejurwil Sumut dengan memboyong 6 emas, 2 perak dan 3 perunggu di Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, dengan memberangkatkan 13 Atlit dan 3 orang official.

Dan nantinya 6 orang atlit yang mendapatkan emas akan mengikuti kejurnas pada tanggal 26-30 juli 2023 di Padang. Setelah selesai kegiatan kejurnas nanti Tapak Suci Kabupaten Langkat juga akan mengadakan kejujuran tingkat kabupaten Langkat memperebutkan piala Plt Bupati Langkat pada tanggal 3 Agustus 2023.

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH menyampaikan terimakasih dan selamat atas keberhasilan Tapak Suci Langkat yang telah memboyong Juara Umum 1 di Deli Serdang.

“Ini merupakan prestasi luar biasa yang mengangkat martabat Kabupaten Langkat, dan nantinya diharapkan saat melaksanakan kejurnas di Padang mendapat juara kembali,” ujarnya.

H Syah Afandin SH juga memberikan ongkos kepada para atlit untuk mengikuti kejuaran Nasional di Padang nantinya. “Selamat bertanding, junjung tinggi sportivitas,” tandasnya.

Turut Hadir Anggota DPRD Langkat Syamsul Rizal dan sekretaris DPC PAN Langkat Surkani (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Pertamina Bayar PBB & BPHTB Rp93,8 Miliar ke Pemkab Langkat, Syah Afandin Ucapkan Terimakasih

Nusantara

Tutup Tournamen Futsal MTs, Afandin Ingin Anak Berprestasi Dapat Beasiswa Desa

Nusantara

Satpol PP Pemkab Langkat Razia di Bulan Ramadhan

Nusantara

Bupati Adakan Acara Pisah Sambut Dandim 0109 Aceh Singkil di Pendopo

Nusantara

Percepat Penurunan Stunting, Pemkab Gayo Lues Gelar Pertemuan Dengan Kepala BKKBN RI

Nusantara

Baru Selesai Dibangun, Jembatan Titi Dua Sicanang Sudah Dirusak Oleh Oknum Tidak Bertanggung Jawab

Nusantara

Dewi Aryani Suzana: Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Truk Kontainer di Bekasi

Nusantara

Y-Mart Korea Ingin Buka Cabang Di Medan, Bobby Nasution Harap Dapat Menjual Hasil Produk UMKM