Home / Nusantara

Senin, 8 Mei 2023 - 09:04 WIB

Musda ke IX Muhamadiyah Kabupaten Langkat Berjalan Lancar

Penulis: Muhammad Salim

Langkat,PERISTIWAINDONESIA.com |

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH menghadiri acara Musyawarah Daerah (Musda) IX Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Langkat, di Stadion Nur Cahaya Tanjung Pura, Sabtu (06/06/2023).

Dalam acara Musda ke IX Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Langkat ini diikuti 8 Cabang dan 42 Ranting yang ada di Langkat.
23 Balon Formatur yang akan mendaftar untuk menjadi Ketua PD Muhamadiyah Langkat pada Musyawarah Daerah Kabupaten Langkat ke IX.

Laporan Ketua panitia disampaikan Surkani, bahwa persiapan musyawarah Daerah IX Muhamadiyah Langkat di kerjakan hampir 5 hari, baik sarana maupun prasarana.

Selanjutnya juga untuk sidang Muhammadiyah akan di laksanakan bertempat di lapangan futsal Jalan Pemuda Tanjungpura sedangkan untuk musyawarah Aisyiyah akan dilaksanakan di gedung sekolah MTS Muhammadiyah Tanjung Pura.

Disampaikannya, bahwa peserta yang mengikuti musda ke IX mencapai 271 orang, dimana 206 orang anggota dan pengurus Muhamadiyah, dan 65 orang dari anggota dan pengurus Aisyiyah Kabupaten Langkat.

“Terima kasih kepada pemerintah daerah terkhusus bapak Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin, SH yang telah membantu berjalannya kegiatan musyawarah daerah ke IX, mudah-mudahan ini menjadi spirit kita ke depan, bahwa Muhammadiyah dan Aisyah di Kabupaten Langkat bisa lebih maju lagi, kedepannya bisa berbuat untuk membantu pemerintah memajukan Langkat ini,” sebutnya.

Ketua PDM Muhamadiyah H Sujarno mengatakan patut bangga kepada H Syah Afandin, sebagai kapasitas kepala daerah tidak pernah kenal libur untuk hadir ditengah-tengah masyarakat seperti yang disaksikan hari ini.

Sambutan Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH mengatakan saatnya berbuat untuk Muhamadiyah. Dimintanya supaya tidak boleh melupakan perserikatan Muhammadiyah karena telah banyak melahirkan tokoh dari perserikatan ini.

“Saya akan kembangkan cabang Muhammadiyah di 23 Kecamatan yang ada di Kabupaten Langkat. Saya minta di forum terhormat ini siapapun yang diamanahkan Muhammadiyah ke depan Insya Allah ini bisa menjadi kita kembangkan,” harapnya.

Hari ini Pemerintah wajib memperhatikan Muhamadiyah, lanjut Ondim, sebagai satu organisasi dakwah yang sebenarnya secara langsung sudah mengambil peran dari pemerintah dalam memberikan pencerahan bagi masyarakat dalam bidang agama.

“Muhamadiyah harus menjadi kekuatan di Kabupaten Langkat ini, menjadi garda terdepan untuk menjaga keutuhan umat, kader Muhammadiyah adalah orang-orang hebat,” cetusnya.

Sembari mengakui, dirinya sadar tanpa Muhammadiyah saya bukan siapa-siapa. Mudah-mudahan acara Musda yang ke IX ini membuahkan program yang nantinya dapat bermanfaat.

“Mari kita berdasarkan dakwah kita karena memang tujuan dibentuknya Muhammadiyah ini merupakan tujuan untuk mensyiarkan dakwah Islam,” sebutnya.

“Saya mengucapkan selamat bermusyawarah bagi Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Langkat. Semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala memberikan rahmat dan ridanya kepada kita semua dan kedepannya,Insya Allah Muhammadiyah semakin baik dan semakin berada di keluarga terdepan dalam memperjuangkan umat Islam di Indonesia,” tambahnya.

Turut Hadir Ketua PW Muhamadiyah Sumatera Utara Prof Dr H Hasim Syah Nasution MA, Ketua Aisyiyah Sumatera Utara Dra Hj Salmi Abbas,Anggota DPRD Sumut Dapil XI Fraksi PAN rudi Rangkuti, Sekda Langkat Amril SSos MAP, Dandim 0203/LKT di wakili Kapten Arm Defrinal Danramil 11/TJP, Kapolres Langkat di wakili AKP Rahman Kapolsek Tanjung Pura, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs H Mulyono, MSi Staf Ahli Bid. Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan, H Sutrisuanto SSos MSi, Kadis Kominfo H Syahmadi SSos MSP, Kabag Kesra H Syahrizal SSos MSi, Kabag Tapem H Suriyanto SSos, Ketua MUI Langkat H Zulkifli Ahmad Dian Lc MA, Ketua PD Muhamadiyah Langkat H Sujarno, Ketua Kemenag Langkat HAinul Aswad MA, Ketua Baznas Langkat H Tanthawi Jauhari MA, Camat Tanjung Pura M.Nawawi SSTP MSP dan Tamu undangan yang berhadir (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Cegah Masyarakat Buang Sampah Dimalam Hari, Jajaran Kecamatan Medan Selayang Rutin Patroli Sampah Dari Malam Hingga Subuh

Nusantara

Plt Bupati Langkat Buka STQ Kecamatan Stabat

Nusantara

Kejati Sulut Laksanakan Upacara Hari Bhakti Adhyaksa ke-62 Tahun 2022 di Manado

Nusantara

Kondisi Keluarga Habair Pasangan Nurbiah Beranak 6 Sangat Memprihatinkan

Nusantara

Kinerja Manajemen PT. APS Tidak Becus, Limbah Berulang-Ulang Cemari Sungai.

Nusantara

Dukung Pembangunan Jalur Layang KA Medan Binjai, Bobby Nasution Minta Dishub Siapkan Antisipasi

Nusantara

Memasuki Hari ke-4, Kegiatan TMMD Kabupaten Mamuju Berjalan Lancar

Nusantara

PT AHM Karawang Diduga Hilangkan Nomor Induk Sertifikat di Peta Bidang