Home / Nusantara

Kamis, 18 Januari 2024 - 18:33 WIB

Paraktisi Hukum : Ada Kesan Bupati Tapteng Gunakan Kekuasaan Untuk Kepentingan Politik

TAPTENG,-PERISTIWAINDONESIA.com

Muhammad Yusuf Nasution, SH salah seorang praktisi hukum, minta Pj Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng), Dr. Sugeng Riyanta, SH,MH agar tidak menggunakan kekuasaannya untuk kepentingan politik.

“Pj Bupati harus bersikap profesional dan proporsional, agar masyarakat Tapteng tidak menduga-duga bahwa Pj Bupati menggunakan kekuasaannya untuk kepentingan Politik tertentu,” kata Yusuf, Selasa (16/01/2024), saat ditemui Portibi.co.id dikantornya.

Menurutnya, hal tersebut dapat menciptakan ketidak kondusifan dan ketertiban Kamtibmas menjelang pemilu.

“Jangan sampai karena kepentingan politik tertentu Tapteng menjadi tidak kondusif dan mengganggu ketertiban Kamtibmas menjelang pemilu. Kita sama-sama tidak menginginkan itu, kita ingin pemilu di Tapteng berlangsung damai,” ucapnya.

Yusuf menduga Pj Bupati Tapteng, Sugeng Riyanta menggunakan kekuasaan dan kekuatannya untuk kepentingan politik warna tertentu.

“Saya duga Pj Bupati memang menggunakan kekuasaan dan kekuatannya untuk kepentingan politik warna tertentu. Pasalnya, setelah Pj Bupati dijabat oleh Sugeng, Tapteng menjadi kurang kondusif,” ungkap Yusuf.

Lanjut, Yusuf meminta pemerintah pusat agar mengevaluasi kinerja Pj Bupati Tapteng yang mana diduga telah menggunakan kekuasaannya untuk kepentingan Politik.

“Saya minta pemerintah pusat agar mengevaluasi kinerja Pj Bupati Tapteng. Kita minta segera diganti, ganti dengan yang bekerja untuk rakyat, bukan untuk orang tertentu,” tegasnya. (Supriadi)

Tim/Red

Share :

Baca Juga

Nusantara

Pemkab Langkat Apresiasi Baksos Yayasan Mahakaruna

Nusantara

Permentan Nomor 30 Tahun 2018 Membuat Usaha Ternak Sapi Perah Rakyat Sulit Berkembang

Nusantara

Rumah Sakit Pratama Akan Dibangun di Distrik Asologaima, Pemilik Hak Ulayat Serahkan Tanah kepada Pemkab Jayawijaya

Nusantara

Prajurit Prabinsa Kodim 1509/Labuha Belajar Budidaya Ikan di STP Labuha

Nusantara

Rapat Koordinasi Lintas Sektoral, Kapolres Sintang Pastikan Kesiapan Jelang Idul Fitri 1445 Hijriyah

Nusantara

Menjaga Marwah Taman Ismail Marzuki #save TIM

Nusantara

Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Laksanakan Sholat Idul Fitri Dan Halal Bi Halal Bersama Masyarakat Di Perbatasan RI-Malaysia.

Nusantara

Fokus Capai Tujuan Organisasi, 79 Pejabat Eselon Jajaran Pemkab Langkat Dilantik