Home / Nusantara

Kamis, 27 Juli 2023 - 06:51 WIB

Pemkab Langkat Dukung Pengaktifan Galangan Kapal/Dock Milik Pertamina di Pangkalan Brandan

Penulis: Muhammad Salim

Langkat, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pemkab Langkat bersama Koperasi Eks Karyawan Pertamina Dock PB/PS akan bersinergi mengaktifkan dan mengelola Dermaga (Galangan Kapal/Dock) milik Pertamina yang berada di Pangkalan Brandan.

Rencana pengaktifan dermaga ini hasil inisiasi dari Sekretaris Komisi B DPRD Langkat Fraksi PAN, Samsul Rizal Bay (Samray) yang disambut baik oleh Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH.

Tujuannya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dan menambah PAD Pemkab Langkat yang berdampak pada kemajuan dan kesejahteraan negeri bertuah.

Pihak Koperasi Eks Karyawan Pertamina Dock PB/PS diwakili Vera Hervida (Sekretaris) dan Othman Junaidi sebagai (Pembina). Mereka hadir bersama Samsul Rizal dan Ketua Kadin Langkat Zulkifli menemui Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH di Rumah Dinas Bupati Langkat, Stabat, Senin (10/7/2023) untuk mendiskusikan hal tersebut.

Vera Hervinda menyatakan pengaktifan dock pelabuhan milik Pertamina di Pangkalan Brandan direncanakan prosesnya dimulai pada 13 Agustus 2023. “Akan dilakukan pencanangan untuk dimulainya ground breaking dermaga tersebut,” ungkapnya.

Syah Afandin menegaskan Pemkab Langkat sangat mendukung pengaktifan dermaga itu. Sebab pihaknya yakin aktifnya kembali galangan dock kapal yang sudah beberapa tahun belakangan ini terbengkalai mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Karena galangan tersebut masih punya potensi dan strategis untuk bisnis jika kembali difungsikan,” jelasnya.

“Jika bisa aktif kembali, dipastikan akan menyerap tenaga kerja dan mengurangi pengangguran salah satu dari banyak kemanfaatannya. Jadi otomatis akan meningkatkan taraf hidup warga sekitar dan juga meningkatkan pendapatan buat pemerintah daerah,” tambahnya.

Selain mengaktifkan dermaga milik Pertamina di Pangkalan Brandan, Pemkab Langkat telah bekerjasama dan mendukung perjuangan pembangunan Dermaga Umum Pelabuhan Pangkalan Susu. Upaya ini semua bertujuan untuk peningkatan ekonomi semua lapisan pada sektor bisnis (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Notulen Bipartit SBSI 1992-PT PGM Diserahkan ke Disnaker Kapuas Hulu 

Nusantara

Pemkab Gayo Lues Serahkan Sertifikat Kampung Proklim Kategori Nasional 2022

Nusantara

Buka Seminar Medan Dentistry 2022, Bobby Nasution Ajak PDGI Berkolaborasi Wujudkan Medan Sebagai Medical Tourism

Nusantara

Organ DPP IBU PRABU 08, Minta APH Tangkap Dan Penjarakan Pelaku Pidana Pengangkutan Dan Penimbunan BBM Bersubsidi Jenis Pertalit Di SPBU 34-166-11

Nusantara

Gara – Gara Vonis 4 Kali Lipat Dari Tuntutan Jaksa, Kantor Pengadilan Negeri Sibolga Di Demo

Nusantara

Bupati Bengkalis Perpanjang Masa Jabatan Lima Kepala Desa di Kecamatan Pinggir dan Talang Muandau

Nusantara

Bacaleg Perindo Cleopatra Natalie Aggazy S.H,M.H Maju Kembali Di Pemilu 2024 Dapil I kabupaten Bandung Barat.

Nusantara

15 Juni 2023, Sebanyak 16 Desa Gelar Penjaringan Pilkades Serentak di Gayo Lues