Home / Daerah

Sabtu, 3 Oktober 2020 - 19:59 WIB

GNPK RI Kota Salatiga Dilantik

Penulis : Trini Astuti

Salatiga, PERISTIWAINDONESIA.com |

Walikota Salatiga melalui Kepala Kesbangpol Agung Nugroho menekankan pentingnya pencegahan korupsi untuk diberantas bersama.

Hal itu disampaikan Walikota Salatiga belum lama ini pada acara Pelantikan Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi Republik Indonesia (GNPK RI) Kota Salatiga di Salatiga.

Walikota mengajak, bersama GNPK RI Kota Salatiga ke depan dapat bekerjasama dalam pengawasan, pencegahan dan pemberantasan korupsi di intansi pemerintah dan masyarakat.

“Hal ini kita lakukan bersama agar tercipta tata kelola pemerintahan yang bersih dalam mewujudkan sistem pemerintahan berkeadilan dan bebas dari korupsi,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua GNPK RI Kota Salatiga Berthy Marthyn menyoroti kenaikan anggaran pemerintah, khususnya di tingkat kecamatan tahun 2021.

“Mari kita bekerjasama dalam pengawasan penggunaanya, sehingga terhindar penyalahgunaan yang dapat merugikan masyarakat,” ajak Berthy Marthyn.

Pelantikan dipimpin Ketua Pimpinan Wilayah Propinsi Jawa Tengah Dr Drs H Hono Sejati SH M.Hum, yang juga Rektor Udinus Kabupaten Semarang. Tampak H Hono Sejati menyerahkan bendera pataka dan pin sebagai simbol GNPK RI.

Pelantikan tersebut turut dihadiri Ketua Umum DPP GNPK RI H Basri Utomo SIP, mewakili Kapolres Salatiga dan Dandim Kota Salatiga. Dan usai pelantikan, pada acara ucapan selamat kepada pengurus GNPK RI Kota Salatiga, dilaksanakan foto bersama dan ramah-tamah di ruangan sidang Kantor DPRD Kota Salatiga (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

BIMA Tabagsel Dukung Gaji DPRD Dialokasikan Untuk Bayar Insentif Nakes RSUD Padangsidimpuan

Daerah

Pertemuan Perdana Pembentukan DPC Gercin Kota Salatiga

Daerah

Babinsa Koramil 1509/Kayoa Bagikan Nasi Kotak Dalam Jumat Berkah

Daerah

Cegah Penyebaran Covid-19, Bupati Larang Kerumunan Saat Perayaan Nataru 2021

Daerah

Hindu Beradaptasi Selama Kurun Waktu 5000 Tahun

Daerah

Korem 142/Tatag Gelar Binkom AGHT Cegah Konflik Sosial

Daerah

VIDEO BERMESRAAN” Berujung Maut di Tapteng

Daerah

Pemkab Langkat Komitmen Wujudkan Pendidikan Berkualitas & Merata