Home / Nusantara

Selasa, 20 September 2022 - 12:52 WIB

Mahfud Md: Dugaan Korupsi Lukas Enembe Bukan Rp 1 M tapi Ratusan Miliar!

Jakarta, PERISTIWA_INDONESIA.com – Menko Polhukam Mahfud Md menyampaikan dugaan korupsi Gubernur Papua Lukas Enembe bukan hanya Rp 1 miliar. Mahfud menyebut berdasarkan catatan laporan dari PPATK, ada ketidakwajaran penyimpangan pengelolaan uang yang jumlahnya mencapai ratusan miliar.

“Ingin yang saya sampaikan bahwa dugaan korupsi yang dijatukhan kepada Lukas Enembe yang kemudian jadi tersangka bukan hanya terduga, bukan hanya gratifikasi Rp 1 miliar, nih catatannya ada laporan dari PPATK tentang dugaan korupsi atau ketidakwajaran dari penyimpangan dan pengelolaan uang yang jumlahnya ratusan miliar, ratusan miliar dalam dua belas hasil analisis yang disampaikan ke KPK,” kata Mahfud dalam jumpa pers di Kantornya, Jakarta, Senin (19/9/2022)

 

Mahfud menuturkan hingga saat ini sudah ada Rp 71 miliar rekening atas nama Lukas Enembe yang diblokir. Mahfud mengatakan bukan Rp 1 miliar rekening Lukas Enembe yang telah diblokir.

 

“Kedua, saat ini saja ada blokir rekening atas rekening Lukas Enembe per hari ini sebesar Rp 71 miliar yang sudah diblokir jadi bukan Rp 1 M,” tuturnya.

 

Mahfud menjelaskan saat ini ada sejumlah kasus dugaan korupsi lainnya yang melibatkan Lukas Enembe yang sedang didalami. Mulai dari pengelolaan dana Pekan Olahraga Nasional (PON) hingga pencucian uang.

 

“Ketiga, ada kasus-kasus lain yang sedang didalami tapi terkait dengan kasus ini, misalnya dana operasional pimpinan, dana pengelolaan PON, kemudian juga adanya manager pencucian uang yang dilakukan atau dimiliki oleh Lukas Enembe,” imbuhnya.

Share :

Baca Juga

Nusantara

Kerja Makin Handal, PLN UP2D Suluttenggo Rutin Berbenah Tingkatkan Layanan Kelistrikan

Nusantara

Liga Santri Perebutkan Piala KASAD Tahun 2022 Dibuka, Bobby Nasution: Semoga Lahirkan Bibit Sepakbola Handal

Nusantara

PT Jui Shin Indonesia Diduga Menadah Hasil Tambang Ilegal, Dirut Chang Jui Fang Belum Juga Dijemput Paksa (13)

Nusantara

Pemkab Gayo Lues Serahkan Sertifikat Kampung Proklim Kategori Nasional 2022

Nusantara

DPD IPK Sumut Ultimatum Polres Binjai, Desak Tangkap Tersangka Sebenarnya

Nusantara

LP3-PKK Resmi Dibuka, Ini Harapan Syah Afandin

Nusantara

Muhammad Rafii Pimpin DPC Pemuda Karya Nasional kabupaten Langkat

Nusantara

Kampung Beasiswa di Kabupaten Langkat Ciptakan Pelajar Berkualitas