Home / Daerah

Rabu, 6 Maret 2024 - 09:21 WIB

Menjelang Bulan Ramadhan TPID Sidak ke Pasar dan Swalayan

Penulis: Muhammad Salim

Langkat,PERISTIWAINDONESIA.com.

Pemerintah Kabupaten Langkat melalui Tim Pengawas Inflasi Daerah (TPID) Langkat melakukan sidak ke sejumlah pasar tradisional di Langkat, mengawali sidak pasar yakni pasar tradisional Stabat beberapa hari yang lalu dan hari ini pasar tradisional Kuala, Selasa (5/3/2024).

Ketua TPID Langkat Amril SSos MAP diwakili Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan M.Ikhsan Aprija saat memimpin sidak di dampingi oleh Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setdakab Langkat Indri Nugraheni.

“Adapun kegiatan di maksud adalah mengecek pasokan dan memantau harga pangan kebutuhan pokok di 3 (tiga) wilayah yaitu langkat hilir di pasar tradisional Stabat, langkat hulu pasar tradisional Kuala, dan Teluk Aru di pasar tradisional Babalan dan gudang beras Bulog dan swalayan guna mengantisipasi inflasi harga beras jelang Ramadhan 2024” ucapnya.

Hasil inspeksi , diketahui harga
– beras premium mencapai Rp14.500 – Rp15.500/kg
– minyak goreng curah Rp.16.000/kg
– minyak goreng kemasan Bimoli Rp.15.000/kg
– cabai merah Rp50.000-Rp62.000/kg
– cabai rawit harga Rp45.000-Rp50.000/kg

Adapun bawang putih berharga Rp30.000- Rp35.000/kg, bawang merah harga Rp27.000-Rp30.000/kg, daging ayam ras harga Rp38.000-Rp40.000/kg, ayam kampung Rp,60.000/kg dan telur ayam ras harga Rp1.650 -Rp.1.750 / butir.

“TPID memantau inflasi dan ketersediaan kebutuhan pokok bagi masyarakat ke sejumlah pasar tradisional dimana harga bahan pokok masih stabil dan ketersediaan bahan pokok jelang Ramadhan masih aman dan pendistribusian juga lancar,”ucapnya Ikhsan Aprija.  (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Hadiri Pisah Sambut Komandan Batalyon Infantri, Faisal Hasrimy Siap Mendukung Program Kerja Danyonif 100 PS

Daerah

Polres Tapteng Kunjungi Pos PengamanannLebaran Bandara DR. FL. Tobing Pinangsori.

Daerah

Winarni Monev Konvergensi Stunting Melalui Program Swasembada Gizi di Natar

Daerah

Sekdakab Langkat H. Amril, S.Sos, M.AP Hadiri Musrenbangnas di JCC Senayan Jakarta

Daerah

Hj Winarni Nanang Ermanto Minta Pengurus Himpaudi Berkolaborasi Memajukan Dunia Pendidikan di Lamsel

Daerah

Kuasa Hukum Fanny, Dampingi Kliennya Membuat Aduan Laporan Kepada Mantan Tunangannya di Polres Sintang.

Daerah

Oikumene inklusif Huria Kristen Batak Protestan 2024 akan laksanakan kegiatan JETUN GAMES V HKBP 2024.

Daerah

Polda Sumut Melalui Kapolres Tapanuli Tengah Ajak Para Tokoh dan Elemen Masyarakat Jagakarsa Kekondusifan Jelang Pemilu.