Home / Nusantara

Jumat, 19 Agustus 2022 - 22:37 WIB

Peduli Warga Penderita Tumor, Kapolres Subang Beri Bantuan 

Penulis: Rahayu Kurniawan

Subang, PERISTIWAINDONESIA.com |

Memang sudah tidak diragukan lagi kepedulian dan perhatian Kapolres Subang AKBP Sumarni kepada warga Subang yang kurang mampu.

Kali ini mantan penyidik KPK tersebut memberi bantuan kepada warga yang menderita tumor jinak, Hasan Hakiki (32 thn) warga Kp Bugel desa Pringkasap kec Pabuaran kab Subang, Jumat (19/8/2022).

Kapolres tampak didampingi Kapolsek Pabuaran beserta jajarannya.

Disela-sela kesibukannya, AKBP Sumarni sebagai Kapolres Subang masih bisa menyempatkat diri mendatangi warga yang menderita penyakit tumor jinak tersebut.

Miah (26 thn) isteri dari Hasan Hakiki merasa kagum dengan perhatian dan kepedulian Ibu Kapolres yang sudah menyempatkan diri untuk menjenguk dan memberi bantuan kepada warga sehingga dapat meringankan beban kesulitannya.

“Hatur nuhun pisan (terima kasih banyak)”. Kalimat ini yg bisa diucapkan mulut Hasan Hakiki dengan sedikit gemetar dan terharu, karena tidak menyangka akan dijenguk langsung oleh orang nomor satu dari Kepolisian kabupaten Subang ini.

Di kesempatan itu, Kapolres Subang berpesan agar tetap semangat selama menjalani pengobatan hingga sembuh kembali.

Sementara di waktu yang lain Kepala Puskesmas Pringkasap berpesan agar jangan ragu untuk datang dan meminta pengobatan dari Puskesmas, bahkan kades Pringkasap sudah menyiapkan transportasi ambulans jika nanti di perlukan untuk berobat (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Pemko Medan Gelar Bimtek Penyusunan Peta Proses Bisnis Kota Medan dan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemko Medan

Nusantara

Perangkat Lunak Lanjutan Keamanan Siber UMKM. Kadin Indonesia, Betawi Lab dan IDigi Majukan Digitalisasi Merakyat

Nusantara

Peringati HKN ke-59, Pemkab Langkat Gelar Gerak Jalan Santai

Nusantara

294 ASN Pemko Medan Akan Ikuti Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat

Nusantara

Resmi Internet Site Mostbet Türkiye Kumarhanesine Giriş Mostbet Sah Aynasından Para Için Çevrimiçi Oynayın, Kayıt Olu Lolon

Infrastruktur

Telkom Salurkan Bantuan Kemanusiaan Rp1.2 Milyar Kepada Korban Gempa di Sulbar

Bisnis

Proposal Kata Yang Tidak Asing, Kali Ini Berbeda Buat Warga Kota Medan

Nusantara

Gapensi Jayawijaya Laksanakan Muscab Ke VI