Home / Headline

Jumat, 21 Mei 2021 - 11:38 WIB

Wakil Gubernur Papua Meninggal Dunia di Jakarta

Penulis: Marjuddin Nazwar

Jakarta, PERISTIWAINDONESIA.com |

Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal meninggal dunia. Klemen meninggal sekira pukul 04.00 WIB dini hari di RS Abdi Waluyo Menteng, Jakarta, Jumat (21/5/2021).

Kabar ini dikonfirmasi Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Akmal Malik.

“Benar (meninggal dunia),” ujar Akmal, Jumat (21/5/2021).

Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Papua periode 2020-2025 ini lahir di Beoga, Puncak, Irian Barat, 23 Agustus 1970. Sebelumnya Kelmen Tinal menjabat sebagai Bupati Mimika dan selanjutnya menjabat sebagai Wakil Gubernur Papua.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Papua Jery Yudianto mengatakan, jenazah kini disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Subroto Jakarta.

“Hingga kini kami masih menunggu rencana selanjutnya dari keluarga almarhum terdekat,” kata Jery Yudianto, Jumat (21/5/2021)

Menurut Jery, pihaknya juga masih berkoordinasi dengan keluarga terdekat yang kini sedang menuju ke Jakarta.

“Ibu Wagub rencananya akan tiba di Jakarta siang ini sekitar pukul 13.00,” ujarnya.

Dia menjelaskan karena almarhum merupakan pejabat negara, pihaknya juga masih menunggu proses-proses protokoler pejabat daerah.

“Mengenai pernyataan resmi terkait kondisi medis Wakil Gubernur Papua, hingga kini belum ada keterangan yang kami terima,” katanya.

Dia menambahkan, Klemen Tinal sedang berada di Jakarta untuk menjalani pengecekan kondisi kesehatannya (*)

Share :

Baca Juga

Headline

Ketua LMA Papua Ajak Masyarakat Mengerti Kehendak Tuhan Dan Bersatu Membangun Papua

Headline

Patut Di Acungi Jempol, AIPTU Yanto Bantu Pemakaman Warga

Headline

Penawar Tertinggi Jadi Pemenang. LSM IP2 Baja Nusantara Tuding Pokja Tak Berpihak Pada Negara

Headline

Ketua Korwil LMA Papua Barat Mengundang Para Petinggi Negara Untuk Hadir Dalam Pelantikan 7 Wilayah Adat Papua Barat dan 6 Wilayah Adat Papua Barat Daya

Headline

Lapor Pak Kapolri dan Pak Kapolda Kalbar Diminta Turunkan Tim Khusus, Ribuan Batang Kayu Tanpa Dokumen Meluncur Bebas Dari Kec.Sokan

Daerah

Anggaran Dana Desa Aek Nauli III Tapanuli Utara di Duga Banyak Yang Tidak Jelas

Headline

Di Konfirmasi Via Wahtsap Tidak Menjawab, Oknum Pengawas SPBU Malah Bikin Status Mengejutkan….???

Headline

Ketua SBSI 1992 Jakarta Pusat Ingatkan Kemenaker untuk Berhati-hati Kepada Oknum Ngaku Aktivis Buruh, Padahal Antek Pengusaha