Home / Nusantara

Minggu, 15 Januari 2023 - 18:36 WIB

Kuota Pupuk Bersubsidi Kabupaten Gayo Lues Tahun 2023 Naik Drastis, Hingga 400 Persen

Penulis: Japar Sidik

Gayo Lues, PERISTIWAINDONESIA.com |

Untuk meminimalisir keberadaan pupuk di kabupaten Gayo Lues yang sebelumnya sempat mendapatkan kelangkaan pupuk bersubsidi, Kadis Pertanian melalui Kabid Prasarana dan Sarana pertanian memaparkan bahwa kuota pupuk bersubsidi untuk kabupaten Gayo Lues mengalami kenaikan dratis, hingga mencapai 400 persen lebih dari tahun sebelumnya.

Tentu saja kenaikan secara signifikan ini sangat membantu petani di Gayo Lues.

Adapun Syaiful Azhar selaku Kabid PSP di ruang kerjanya, Kamis (12/1/2023) merinci kuota baru pupuk bersubsidi jatah untuk petani di Gayo Lues.

Diantaranya, pupuk jenis urea sebelumnya pada tahun 2022 Gayo Lues hanya mendapatkan pasokan sebanyak 1.950 ton. Namun untuk tahun 2023 ini, kuota pupuk Gayo Lues meningkat menjadi 6.254 ton.

Sedangkan pupuk jenis NPK pada tahun 2022 hanya 1.000 ton, namun untuk tahun 2023 meningkat menjadi 2.499 ton.

Untuk pupuk khusus sebelumnya 2.000 ton, namun tahun ini mendapatkan 3.000 ton.

Disebutkannya, kenaikan kuota tidak terlepas dari penambahan data RDKK (Rencana Definitive Kebutuhan Kelompok), karena sebelumnya banyak petani yang tidak masuk dalam kelompok tani sehingga kuota pupuk mengalami kekurangan.

Kendati demikian, bila dihitung dari luasan sawah masyarakat petani di Gayo Lues penambahan kuota pupuk belum sebanding.

Oleh karenanya, Dinas Pertanian akan terus melakukan upaya agar ketersediaan pupuk bisa tercukupi.

Sementara itu, Kadis Pertanian Gayo Lues Juanda Syahputra SH MH sangat bersyukur dengan adanya penambahan kuota pupuk bersubsidi tersebut.

Penambahan pupuk kuota pupuk bersubsidi sangat membantu petani dalam meningkatkan hasil produksi pertanian.

Pupuk sebagai modal dasar bagi petani untuk meningkatkan hasil pertanian.

Menurutnya, penambahan kuota pupuk memudahkan Dinas Pertanian dalam melaksanakan program swasembada pangan.

Diharapkannya kepada seluruh petani yang ada di Gayo Lues dapat memanfaatkan penambahan pupuk subsidi ini.

“Dengan adanya penambahan kuota diharap masyarakat petani dapat mengoptimalkan luasan lahan yang ada untuk meningkatkan hasil produksinya,” imbuhnya (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Wakapolda Lampung Kunjungi JAK TV, Ini Merupakan Langkah Awal Sinergi

Nusantara

Diduga Oknum Guru Nyambi Calo PPDB, Kepsek SDN Rawa Ragas Bantah Tudingan Itu

Nusantara

Diduga Ilegal !! Minyak Mentah/Chong Semakin Marak dan Peredarannya Makin Menggila !

Nusantara

Intimidasi Guru Se Kab. Agam Untuk Mengikuti Seminar Berkedok Pungli

Nusantara

Kepala Basarnas Mamuju Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional

Nusantara

Babak Baru Kasus Penyalagunaan BBM Subsidi Karyawan Jadi Tumbal “Bakal” Ada Tersangka Baru

Nusantara

Ketum SOKSI Ir. Ali Wongso Sinaga dalam Dialog Nasional Tegaskan Airlangga Hartarto Layak Pimpin Golkar Kembali

Nusantara

Mantan Anggota DPR RI: Keputusan Mendagri Sangat Tepat Nyatakan Kabupaten Taput Kurang Inovatif dan Masuk Zona Kuning