Home / Nusantara

Rabu, 15 Februari 2023 - 11:35 WIB

Pekerja di DIY 73% Tak Miliki Jaminan Keselamatan Kerja, SBSI DIY Angkat Bicara

Penulis: Eko Rihantoro

Sleman, PERISTIWAINDONESIA.com |

Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (K-SBSI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyoroti perihal data yang dilaporkan BPJS Ketenagakerjaan DIY.

Pasalnya, data tersebut menunjukkan 73 persen pekerja di DIY tidak memiliki jaminan keselamatan kerja.

“Dari data yang kami himpun, jaminan keselamatan buruh (melalui BPJS Ketenagakerjaan) yang sudah diselesaikan oleh perusahaan baru 27 persen saja. Ini kan bahaya dan juga tak ada tanggung jawab perusahaan terhadap hak-hak pekerjanya,” ungkap Koordinator Wilayah K-SBSI DIY Dani Eko Wiyono, Rabu (15/2/2023) di Sleman, Yogyakarta.

Menurutnya, perusahaan belum sepenuhnya memberi perhatian serius terhadap pekerja di DIY, utamanya terkait keselamatan kerja.

Ketiadaan jaminan atas keselamatan kerja, lanjut Dani, membuat para pekerja semakin rentan ter-informalisasi. Karena perusahaan kerap lepas tangan terhadap pekerja saat mengalami permasalahan hingga berujung kematian.

“Dengan 73 persen pekerja yang tidak mendapat jaminan keselamatan kerja, hal itu akan berdampak serius terhadap para pekerja. Bahkan perusahaan bisa saja lepas tangan dengan kondisi buruk yang menimpa pegawai atau pekerja mereka,” ujar Dani.

Terkait realita tersebut, Dani menyentil organisasi yang mewadahi para pengusaha dan perusahaan yang ada di DIY. Dani pun meminta Kamar Dagang Indonesia (KADIN) DIY dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) DIY untuk segera merespons persoalan ini.

“Mereka seharusnya turut turun tangan menyelesaikan persoalan serius ini,” tambahnya.

Dani menilai seluruh pihak perlu turun tangan menyelesaikan problem tersebut, agar para buruh mendapatkan haknya. Sehingga, kemaslahatan pekerja di DIY bisa lebih baik dibanding tahun sebelumnya.

“Dan BPJS Ketenagakerjaan harus bisa mengejar perusahaan ini untuk melunasi kewajibannya. Ini penting, jika kita mau menyejahterakan pekerja dan buruh di DIY,” tutup Dani (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Rencana Gelar Amal Bakti, Kemenag Langkat Audiensi ke Syah Afandin

Nusantara

Operasi Kasih Sayang Tim Gabungan Pemko Medan Jaring Pelajar Bolos di Warnet dan Kafe

Nusantara

Virall.!! Lapor Pak Ketua KPK RI, Kepala Kejaksaan Agung Cq. Jampidsus : Mohon Segera Ditindak Lanjuti Aduan dan Segera Tindak Para Pelaku Koruptor Di Pemprov Bali, Pemkab Gianyar dan Pemkab Bangli

Nusantara

Kapuspen TNI Angkat Suara, Pangkat Letkol Tituler Kami Berikan Kepada Exs Staf Presiden DR.Lenis Kogoya S.T.H,. M.Hum

Nusantara

Dituduh Dan Di Fitnah Tanpa Bukti ,Adhi Kwardojo Laporkan Jospordi Alias Ajit Sepauk Ke Polisi

Nusantara

NPCI Kabupaten Bekasi Siap Sukseskan Multi Even Peparda ke VI Jawabarat

Nusantara

Ketua SBSI 1992 Batam: Perlindungan Hak dan Kesejahteraan Buruh Jadi Prioritas Organisasi

Nusantara

Bupati Lombok Utara Buka Sosialisasi dan Pembentukan Forum Pencegahan Kebakaran