Home / Nusantara

Jumat, 29 Juli 2022 - 12:00 WIB

Memasuki Hari ke-4, Kegiatan TMMD Kabupaten Mamuju Berjalan Lancar

Penulis: Kiyosi Bombang

Mamuju, PERISTIWAINDONESIA.com |

Memasuki hari ke empat kegiatan TMMD ke-114 terus berjalan dengan baik. Tampak Tim terpadu bekerja penuh semangat bahu membahu melaksanakan kegiatan pekerjaan di lingkungan Kassa kelurahan Sinyonyoi Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat.

Dari Lima gorong-gorong yang dikerjakan personel TMMD, 3 gorong-gorong sudah menghampiri 100 persen dan dua lainya masih dalam proses pengerjaan.

Sedangkan plat Dekker dari tiga sasaran, satu plat Dekker sudah memasuki 90 persen dan satu plat Dekker 75 persen, sementara satu plat Dekker lainnya masih dalam proses pengerjaan

Selain itu, peningkatan jalan sepanjang 6 kilo meter dengan lebar 6 meter. Saat ini terus dikerjakan dengan menggunakan alat berat excavator dua unit.

Sementara pembuatan penggalian parit juga terus dikerjakan dan sudah mencapai 95 persen, sedangkan rehab mesjid sudah mencapai 80 persen.

Kemudian pembuatan MCK dengan tempat wudhu sudah mencapai 65 persen dan sisanya 35 persen lagi dijadwalkan akan selesai hari ini, Jumat (29/7/2022).

Tiga anggota Polsek Kalukku juga ikut terlibat selama kegiatan ini.

Semuanya ikut bahu membahu pada pekerjaan TMMD, diantaranya Kapospol Tampa Padang Ipda Amiruddin, Kanit Propos Aipda Ramli Purwanto, Kanit SPK Aipda Bambang Irawan bersama masyarakat setempat (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

R.Gani Muhammad, SH.MAP Dihunjuk Menjadi Pj. Walikota Bekasi.

Nusantara

Dukung Pembangunan Jalur Layang KA Medan Binjai, Bobby Nasution Minta Dishub Siapkan Antisipasi

Nusantara

Pemko Yogyakarta Letakkan Batu Pertama Proyek Penataan Permukiman Kumuh

Nusantara

Peringatan Haul 1 Abad Tuan Guru Babussalam, Syah Afandin Ucapkan Terima kasih

Nusantara

Optimalkan Roda Pemerintahan, Pj Gubernur Aceh Lantik Pj Bupati Gayo Lues

Nusantara

DPC SBSI 1992 Kabupaten Subang Bantu Buruh Penderita Tumor Otak Kecil

Nusantara

Kemendagri Anugerahkan 2 Kategori Garda Nasional Bumi dan Bencana Award 2022 kepada Pemko Medan

Nusantara

STIPER Petra Baliem Wamena Wisuda 45 Sarjana Pertanian