Home / Nusantara

Jumat, 29 Juli 2022 - 15:36 WIB

Tutup Tournamen Futsal MTs, Afandin Ingin Anak Berprestasi Dapat Beasiswa Desa

Penulis: Muhammad Salim

Langkat, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Langkat H Syah Afandin SH menutup Tournament Futsal Cup I (satu) tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Pondok Pensantren se Kabupaten Langkat, di Gedung Olahraga (GOR) Stabat, Kamis (28/7/2022).

Kompetisi merebutkan piala bergilir Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sumatera Utara Drs H Abdul Amri Siregar MAg dan piala tetap Bupati Langkat tahun 2022.

Afandin berpesan turnamen futsal pertama ini tidak boleh berhenti, harus terus berjalan setiap tahun dan ditambahkan hadiahnya.

“Kalau bisa memberikan beasiswa untuk para siswa terbaik. Pemkab Langkat siap melaksanakan dua program beasiswa gratis secara khusus untuk S1 dan S2,” sebutnya.

Untuk mendukung pendidikan generasi Langkat, kata Afandin, ke depan dari Dana Desa (DD) akan memunculkan beasiswa untuk putra putri yang pintar di desa.

“Beasiswa ini untuk melanjutkan pendidikannya, dikarena keluarga tidak memiliki kemampuan ekonomi,” terangnya.

Jadi Afandin ingin di dalam satu tahun, satu Desa harus membiayai lima (5) orang untuk mendapatkan beasiswa.

Jumlah desa ada 240, berarti ada 1.200 anak yang bisa diberikan beasiswa setiap tahunnya, agar anak-anak Langkat mampu menatap masa depannya dengan semangat lagi.

Tournamen ini diikuti 91 group, setiap tim mengirimkan 10 orang dilaksanakan empat hari mulai 25 sampai 28 Juli 2022.

Diketahui sebagai top skor Muhammad Riko Ramadan nomor punggung 30 dari MTs Darul Utama Al Muhajirin, Kecamatan Selesai.

Best player Hafiz Raisa nomor punggung 8 dari MTs Nurul Amal Sukatani, Kecamatan Kuala.

Sementara juara umum:
1.MTs Nurul Amal Sukatani Kecamatan Kuala meraih Juara I (pertama),
2.MTs Darul Ummul Al Muhajirin Kecamatan Selesai meraih Juara II (dua),
3.MTs Al Insan Pertumbukan Kecamatan Wampu meraih juara III (tiga),
4.MTs Bina Bersaudara Kecamatan Selesai meraih Juara IV (empat).

Penyerahan hadiah kepada para pemenang dilakukan Plt Bupati Langkat bersama Kakanwil Kemenag Sumatera Utara.

Turut hadir Plt Asisten I Setda Langkat Amril SSos MAP, Kadis Kominfo Langkat H Syahmadi SSos MSP, Kadis Perhubungan Drs Muliyono MSi, Kabag Umum Eka Syahputra Depari SSTP, Plh Kabag Prokopim Sutarto, Kakan Kemenag Langkat H Ainul Aswad SAg MA, Kepala Cabang BSI Galih Bagus Nugraha, Kepala Sekolah Tingkat MA dan MTs se Langkat (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Komandan Kodim 1418/Mamuju Pimpin Acara Korps Kenaikan Pangkat

Nusantara

Forkopimda Jemput Menkumham Kunker di Sulut

Nusantara

Dukung Penerapan E-TLE Mobile, Bobby Nasution: Bisa Sinkronkan Dengan CCTV Milik Pemko Medan Agar Penertiban Lalu Lintas Lebih Efektif

Nusantara

STIPER Petra Baliem Wamena Wisuda 45 Sarjana Pertanian

Nusantara

Afandin Serahkan Rp277 Juta BBR untuk 24 Korban Bencana Alam

Nusantara

Pramuka Garuda, Anak Muda Unggulan Versi Pramuka

Nusantara

Minta Ka Depo Pertamina Padang Cabut Izin SPBU Banda Gadang Tiku

Nusantara

Pameran Kriyanusa 2022 Resmi Dibuka, Stand Dekranasda Kota Medan Ramai Dikunjungi