Home / Nusantara

Rabu, 17 Februari 2021 - 22:20 WIB

Berhasil Rebut Juara Termiskin se-Sumatera, Kantor Gubernur Aceh Dikirimi Papan Bunga Ucapan Selamat

Penulis: Zulkarnaini

Banda Aceh, PERISTIWAINDONESIA.com |

Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh baru saja merilis profil kemiskinan Aceh. Data terbaru, Aceh ternyata mengalami lonjakan jumlah kaum papa.

Per September 2020, jumlah orang miskin di Aceh mencapai 833 ribu jiwa atau bertambah sebanyak 19 ribu orang miskin jika dibanding Maret 2020.

Atas “capaian” ini, Pemerintah Aceh pun mendapat banyak ucapan selamat dan sukses.

Sejak pagi tadi Rabu (17/2/2021), deretan papan bunga ucapan “Selamat atas Prestasi Juara 1 Termiskin se-Sumatera”  telah terpajang berjejer di depan kantor gubernur Aceh, di Jalan T Nyak Arief, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh.

Catatan peristiwaindonesia.com di lokasi, pengirim mengatasnamakan berbagai pihak, di antaranya dari rakyat miskin, muge eungkot (penjual ikan), tukang becak, kaum duafa, korban meulisan (korban janji), mantan penjilat, hingga ex pengsuih (mantan penasehat khusus).

Mereka umumnya mengapresiasi Gubernur Aceh Nova Iriansyah yang dianggap telah berhasil merebut kembali predikat Provinsi Termiskin se-Sumatera.

Pantauan kru peristiwaindonesia.com, petugas dari Satpol PP sempat terlihat di lokasi yang datang dengan kendaraan jenis pick up. Tapi langsung mendapat reaksi dari salah seorang pengirim papan bunga tersebut.

Sehingga papan bunga tersebut pun tetap berdiri berjejer disana dan dapat disaksikan dengan jelas oleh pengendara yang melintas (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Diduga Tak Tepat Sasaran. Ketua GM Pujakesuma Langkat Soroti Penyaluran Dana Bantuan Sosial Desa Paluh Pakih Babussalam

Nusantara

Bapenda Janji Akan Panggil Dan Berikan Sanksi Disiplin Terhadap 2 Oknum ASN Yang Diduga Jadi Calo

Nusantara

Basarnas Mamuju Gelar Penanaman 1.000 Bibit Mangrove Bersama Potensi SAR

Nusantara

Serahkan Bantuan Bedah Rumah, Syah Afandin: Saya Bahagia Melihat Masyarakat Bisa Terbantu

Nusantara

Tim Trauma Healing Polda Sulbar Pulihkan Trauma Para Korban Gempa

Nusantara

Marak Pungli Disekolah Negeri Dikabupaten Bogor Kadisdik, Silahkan Laporkan Keinspektorat

Nusantara

Dinas Perindustrian Gelar Pelatihan Pembuatan Pot Bunga di Kelurahan Sei Agul

Nusantara

MPC PP Nisel Gelar Rapat Pleno Revisi Kepengurusan