Home / Headline

Kamis, 30 Juli 2020 - 17:20 WIB

Sadis, Anak Tega Bunuh Ayah Sendiri

Penulis : Kiyosi Bombang

Mamuju, PERISTIWAINDONESIA.com |

Anak biadab Ahmad Agus Munawir tega membunuh ayah kandung sendiri Murhan, Kamis (30/07/2020)sekitar pukul 09.00 WITA di lorong 5 (lima) dusun Rawamangun Desa Bunde Kecamatan Sampaga Kabupaten Mamuju Propinsi Sulawesi Barat (Sulbar).

Awalnya, sekitar pukul 09.00 WITA korban sedang berbaring sambil menonton TV, tiba – tiba pelaku datang membawa parang dan langsung menarik/memegang kepala korban dan menggorok bagian leher korban sebelah kiri dan menebas bagian belakang bawah leher korban dan pergelangan tangan kanan korban.

Ketika itu salah seorang perempuan Mukminah yang menyaksikan perbuatan Ahmad Agus Munawir langsung lari dan berteriak minta tolong.

Tak berselang lama, tetangga korban Saifuddin, Faturrahman dan Usman datang ke rumah korban dan melihat pelaku sudah di depan rumahnya sambil memegang parang di tangan kanannya.

Kemudian Saifuddin bersama Mukminah, Faturrahman dan Usman memegang pelaku dan merebut parang dari tangan pelaku dan kemudian mengamankan pelaku dengan cara di ikat.

Sedangkan korban langsung dibawa ke Puskesmas Tarailu, namun dalam perjalanan korban meninggal dunia.

Adapun Barang Bukti yang telah diamankan dari Pelaku yaitu Satu buah parang panjang berikut sarungnya.

Saat koordinasi dengan pihak Kepala Desa dan Dinas Sosial dan Kesehatan untuk penanganan pelaku, diketahui Pelaku adalah anak kandung korban dan ternyata sudah lama mengalami gangguan jiwa, yakni sejak duduk di bangku SMP.

Menurut ibu kandung Pelaku anaknya dan korban pernah datang berobat ke Puskesmas dan ingin merujuk Pelaku ke Rumah Sakit, namun karena tidak memiliki biaya sehingga niat berobat kandas begitu saja.

Ketika berita ini dikirimkan ke redaksi, keadaan Pelaku sudah diamankan oleh pihak Kepolisian (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Bila RUU ASN di Sah kan, Tidak Akan Ada Pemberhentian Massal di Pemkot Bekasi.

Headline

Inilah 5 Syarat Bagi Anda Yang Mau Terbang & Mendarat di Bandara Soekarno-Hatta

Headline

Desa Wonorejo di Simalungun Bentuk Tim Anti Narkoba

Headline

DPP DJM 1 Kali Lagi Minta Menteri Perhubungan Segera Copot Kepala KSOP Samarinda

Headline

Diduga Langgar Pepres 16 Tahun 2018. Sebanyak 828 Paket Proyek PEN Taput TA 2020 Tidak Masuk Jejak Digital

Headline

Kelompok Tani Hutan Sejahtera Gunung Baringin Tapsel Laporkan PT PLS ke SBSI 1992

Headline

Mengapa UU Cipta Kerja Omnibus Law Ditolak Oleh SBSI 1992

Headline

Penawar Tertinggi Jadi Pemenang. LSM IP2 Baja Nusantara Tuding Pokja Tak Berpihak Pada Negara