Home / Nusantara

Rabu, 13 Maret 2024 - 18:48 WIB

Sarang Narkoba “Lembah” Tantang Kapolda Sumut

MEDAN – PERISTIWAINDONESIA.Com

Marak lokalisasi narkoba sabu-sabu yang sudah seperti resmi, contohnya ‘Lembah’ di Jalan TB Simatupang, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan. Lalu ketika diberitakan wartawan, aksi brutal untuk membungkam fungsi media pun kerap terjadi. Tentu saja ini bila lambat dituntaskan pihak kepolisian bisa mencoreng yang namanya kemerdekaan Pers di Sumut. Rabu (13/3/2024).

Seperti baru-baru ini dialami wartawan tobapos.co Tomi Nainggolan. Dimana, saat di rumah keluarganya, dia diserang dianiaya tiga orang yang dibiayai pria bernama Hartoyo alias Oyok (foto-kanan). Kemudian tiga hari kemudian, mobil yang terparkir di depan rumah kerabat Tomi dibakar dengan bom molotov, menyebabkan mobil hangus seratus persen, dua orang luka bakar.

Masih beruntung, ketiga pelaku dapat segera ditangkap Polda Sumut melalui petugas Ditreskrimum- Subdit III Jatanras, meski otak dan sebagai donatur dari aksi tersebut Hartoyo alias Oyok masih diburon hingga saat ini.

Dari itu, korban dan sejumlah organisasi jurnalis mendesak Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi segera menindak tegas lokasi narkoba sabu-sabu yang sering disebut “Lembah” itu. Pasalnya, pemberitaan terkait “Lembah” itulah yang merupakan akar penganiayaan hingga pembakaran mobil wartawan.

(TIM/RED)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Apresiasi dan Motivasi Kinerja Pegawai, Rutan Cipinang Kanwil Jakarta Beri Penghargaan Kepada Dua Pegawai Teladan

Nusantara

Diduga CU Semandang Jaya Cairkan Dana Nasabah Menggunakan Surat Ahli Waris Dengan Status Keponakan

Nusantara

Ciptakan Pasar Bersih dan Nyaman, Pegawai PUD Pasar Mulai Gotroy Secara Berkala

Nusantara

Pemberian Pangkat Jendral TNI Kepada H.Prabowo Subianto Jadi Sorotan Publik, Sekjen BRP Sudiarto SH,.MH Angkat Bicara

Nusantara

LSM LPKN Soroti Pembangunan Jaling, Diduga Asal-asalan Betonisasi Jalan Lingkungan Dikampung Dayeuh Desa Sukanagara Rusak Parah

Nusantara

Di Mata Bima Arya, Aktivitas Ekonomi Medan Luar Biasa Di Bawah Kepemimpinan Bobby Nasution

Daerah

Kades Air Belo dan Mayang Tinjau Batas Desa Guna Penentuan Wilker bersama PT.Timah dan Penertiban Tambang Ilegal di HGU PT.GSBL

Nusantara

Kodim 1418/Mamuju Gelar Pembinaan Komunikasi Sosial Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme