Home / Daerah

Rabu, 27 Januari 2021 - 21:56 WIB

Tekan Penularan Covid-19, Bupati Nanang Ermanto Perintahkan Seluruh Ruangan OPD Disemprot Disinfektan

Penulis: Suradi

LAMSEL, PERISTIWAINDONESIA.com |

Bupati Lampung Selatan (Lamsel) H Nanang Ermanto meninjau kembali penerapan protokol kesehatan di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lamsel, Rabu (27/1/2021).

Turut mendampingi Bupati, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lamsel Thamrin beserta sejumlah staf ahli lainnya.

Adapun OPD yang ditinjau yakni, Badan Pembangunan Daerah (Bappeda), Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), serta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

Nanang memerintahkan agar seluruh OPD se-kabupaten Lamsel dapat lebih diperketat pengawasannya dan meningkatkan protokol kesehatan, terutama pada dinas yang ramai melakukan pelayanan.

“Tempo hari (10 Januari 2021, red) kita pernah memasuki zona merah. Untuk menekan laju penyebaran Covid-19, tingkatkan lagi protokol kesehatan di setiap dinas, saya harap dengan begitu dapat menurunkan kasus Covid-19 di Lampung Selatan, dan kembali ke Zona yang lebih aman,” ungkapnya.

Menurut Nanang, hal ini dilakukan agar sirkulasi udara di dalam ruangan kantor tersebut bersih, mampu menjaga kelembaban suhu, serta mempermudah sinar matahari masuk ke dalam ruangan.

“Ini jendelanya tiap pagi dibuka, agar tidak ada bakteri yang berkembang, udara masuk dan jadi lebih segar,” tuturnya disela peninjauan.

Selain itu, dalam peninjauan tersebut juga dilakukan penyemprotan disinfektan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamsel.

Nanang berharap penyemprotan tersebut dapat dilakukan oleh seluruh OPD Se-Kabupaten Lamsel secara mandiri, sehingga dapat membantu menekan laju penyebaran Covid-19.

Sementara, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Lamsel Eka Riantinawati mengatakan pada tanggal 10 Januari 2021, Lampung Selatan telah ditetapkan menjadi zona merah dalam peta pemantauan Covid-19.

Namun, sejak tanggal 26 Januari 2021, Lamsel sudah masuk ke zona orange. Penurunan status itu, kata Eka berkat kerja sama Tim Satgas Covid-19 serta elemen masyarakat lainnya dalam upaya menekan laju penyebaran Covid-19 di Lamsel.

“Lampung Selatan per tanggal 26 Januari kemarin, alhamdulillah sudah memasuki zona orange,” ujanya (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Masyarakat Sibolga Tagih Janji Sayembara dari Ketua DPD Partai Nasdem dan Jurkam nya Bakhtiar Ahmad Sibarani.

Daerah

Walikota Sibolga Terima Team Audit Keuangan BPK RI

Daerah

Mendagri: “Membangun Aceh Tidak Bisa Sendiri Harus Bersama-sama”

Daerah

Pj Bupati Langkat Ingin Tunjukkan Peringatan Hari Buruh Internasional Kabupaten Langkat Kondusif

Daerah

Bruxis Perusahaan Trading Australia Berbagi Income Dimasa Pandemic di Kota Salatiga

Daerah

Diduga Peningkatan Jalan Batas Kota Singkawang dan Bengkayang Tidak Sesuai Teknis

Daerah

Ketum Naposo Prabowo-Gibran Andri Christianto Malau, MM Mendaftar Balon Bupati 2024 ke Kantor DPC Partai GerindraTapanuli Tengah Sumatera Utara

Daerah

Tiga Warga di Tapanuli Tengah – Sumut Dijadikan Tersangka Pengeroyokan, Dan Ditahan di Lapas Kelas II A Sibolga.