Home / Nusantara

Selasa, 23 Agustus 2022 - 19:07 WIB

Wabup Lombok Utara Buka Pameran Keliling Museum Negeri NTB

Penulis: Budi Utomo

LOTARA, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pameran Keliling Museum Negeri Nusa Tenggara Barat (NTB) tahun 2022 mengusung tema “Warisan Alam Dan Budaya Sebagai Sumber Sejarah Serta Ilmu Pengetahuan”, resmi dibuka Wakil Bupati Lombok Utara (Lotara) Danny Karter Febrianto Ridawan ST MEng, Selasa (23/8/2022) di Halaman Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan.

Tampak Hadir juga
Wakil Ketua DPRD Lotara H Burhan M Nur SH, Wakapolres Lotara Kompol Samnurdin SH, Pabung Dandim Mataram Letkol INF Ibnu Haban, Asisten I Setda Lotara Drs H Raden Nurjati, Staf ahli Bupati  Bidang ekonomi, keuangan dan pembangunan H Simparudin SH, Kepala Dinas Perpustakaan NTB, Kepala Museum NTB, Kepala UPTD Dikbud NTB H Lalu Rudi, Ketua TP-PKK Lotara Hj Galuh Nurdiyah Djohan Sjamsu serta undangan lainnya.

Wakil Bupati Danny Karter Febrianto menyampaikan pameran keliling Museum Negeri NTB ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat  guna ikut berpartisipasi memamerkan koleksi kepada para pengunjung.

Adapun koleksi yang dipamerkan pada kegiatan tersebut berupa 10 katagori yakni koleksi geologi, Biologi, arkeologi, historikal, filologika, numismatika, heraldika, seni rupa dan teknologika.

“Kesepuluh jenis koleksi museum ini dikombinasikan dengan koleksi milik masyarakat yang juga turut di pamerkan,” tutur Wabup.

Diharapkannya, kegiatan ini akan dapat menjadi mutiara sejarah dengan sejuta maslahat untuk daerah bangsa dan negara dilandasi dengan nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika bersatu padu dalam inovasi dan karya untuk kemajuan daerah di masa mendatang.

Di tempat yang sama, Kepala UPTD Dikbud NTB H Lalu Rody Karyawan SPd mengatakan sejarah ilmu tidak mudah didapatkan dari para leluhur. Karena itu, Museum sebagai lembaga untuk menyimpan benda-benda bersejarah.

“Hal ini tidak bisa kita lakukan sendiri, butuh kerja sama dengan para peneliti,” terangnya.

Pada kesempatan itu Ketua Panitia Pamaren museum keliling Bunyamin SS MHum mengucapkan terima kasih kepada Pemda Lotara, khususnya Dinas Perpustakaan dan Arsip yang juga ikut menyukseskan kegiatan museum keliling ini.

“Ada tiga bentuk pemeran yang dilakukan oleh pihak museum Negeri NTB yakni pameran tetap, pameran temporer dan pameran keliling. Dan ada 110  koleksi yang dibawa dari museum NTB,” tuturnya.

Diharapkannya kepada masyarakat Lombok Utara untuk ikut berpartisipasi pada pameran keliling museum Tahun ini.

Pameran berlangsung dari tanggal 23 sampai 26 Agustus tahun 2022 (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Pedagang Pasar Pertanyakan Permasalahan Mereka ke Dirut PD Pasar Horas Jaya

Nusantara

Dihari Kedua Seminar Manajemen ASN Pemko Medan, Para Peserta Mengikuti Paparan Terkait Wawasan Kebangsaan, Cinta Tanah Air dan Mentalitas Inovatif Dari Para Narasumber

Nusantara

Bupati Adakan Acara Pisah Sambut Dandim 0109 Aceh Singkil di Pendopo

Nusantara

Pelatihan & Pembekalan Paskibraka Langkat Resmi Dibuka

Nusantara

Dugaan Penyelewengan Dana BOS 2022 di SD 01 Batang Anai, Terbukti Kepsek Tutup Mulut

Nusantara

Saksikan Penyembelihan 17 Hewan Kurban Di Medan Johor, Bobby Nasution: Idul Adha Momentum Ajarkan Indahnya Berbagi

Nusantara

Langkat 10 Besar Nominasi Harmonis, Syah Afandin Terima Penghargaan ASN Berakhlak 

Nusantara

Pemkab Yalimo Panen Raya Ubi Jalar di Kampung Wutlarin Distrik Abenaho