Home / Hukum

Senin, 13 Juli 2020 - 20:47 WIB

Tim KPK Geledah Kantor Bupati & Kantor Dinas PUPR Lampung Selatan

Penulis : Suradi

Lampung Selatan, PERISTIWAINDONESIA.com |

Usai menggeledah Kantor Bupati Lampung Selatan selanjutnya tim KPK mendatangi Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pemkab Lampung Selatan.

Dari pantauan Awak Media, petugas Kepolisian dari Polres Lampung Selatan berpakaian dinas maupun berpakaian preman terlihat berjaga-jaga di seputaran Kantor PUPR tersebut.

Tampak tim KPK menggunakan 3 unit mobil jenis Inova warna hitam dan dikawal anggota Polres Lampung Selatan bersenjata lengkap.

Kurang lebih 45 menit di Kantor PUPR, tim Penyidik KPK sekira pukul 15.00 WIB kembali mendatangi kantor Bupati Lampung Selatan.

“Iya, tadi kami mengawal ke kantor PUPR, tapi kami tidak tahu masuk ruangan mana saja,” ucap salah satu anggota Polres Lampung Selatan dengan berpakaian dinas lengkap dan bersenjata api laras panjang.

Sebelumnya, sekitar pukul 14.00 WIB terlihat sejumlah petugas Polres Lampung Selatan baik berpakaian dinas maupun pakaian preman berjaga-jaga di kantor Bupati Lampung Selatan.

Dikabarkan sejumlah penyidik KPK menggeledah sejumlah ruangan dan menemui Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan, Thamrin SSos yang kebetulan berada di ruangan kerjanya.

Ditempat yang sama Kapolsek Kalianda, AKP Mulyadi saat ditemui di lokasi menolak dimintai penjelasan terkait kasus ini dan Menurut dia, saya dan beberapa anggota hanya diperintah atasan untuk berjaga-jaga.

“Kurang tahu, saya hanya diminta atasan untuk berjaga-jaga disini,” ujar Mulyadi singkat.

Senada, Kasat Reskrim Polres Lampung Selatan AKP Try Maradona di lokasi menolak berkomentar terkait kehadirannya di Kantor Bupati.

“Saya baru sampai sekitar 15 menit dan memantau perkembangan, kalau untuk apanya silahkan langsung saja tanyak ke pimpinan,” tukasnya.

Dari informasi yang berhasil dihimpun kru PERISTIWAINDONESIA.com sebanyak 7 Penyidik KPK menggeledah sejumlah ruangan di kantor Bupati Lampung Selatan (*)

Share :

Baca Juga

Hukum

Kementerian Kelautan Dan Perikanan RI Keberatan Memberikan Dokumen Yang Dimohonkan PKN

Daerah

Pj. Bupati Tapteng : “NAHKODA” Pemkab Tapteng “BERSINAR” Rakyat Nyaman

Daerah

Dua Pengedar Sabu di Tapteng, MAN dan G Ditangkap Sat Narkoba

Hukum

Terkait Somasi Terakhir, DPC KSPSI Kabupaten Tangerang Penuhi Undangan PLN UP3 Cikupa

Hukum

Perkumpulan Radar Pembangunan Indonesia Meminta Jaksa Agung RI Mendesak Kajati DKI Segera Menindaklanjuti Pengaduan Masyarakat.

Daerah

Polresta Sibolga Amankan 4 Orang Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Hukum

LSM Berkordinasi Desak KPK Usut Otak Pelaku Suap Dugaan Gratifikasi Proyek Jembatan Front City Bangkinang

Hukum

Gelorakan budaya Tertib Berlalulintas, Kasat Lantas Polres Pelalawan Beri Reward Kepada Pengendara Sepeda Motor