Home / Nusantara

Kamis, 11 Januari 2024 - 18:14 WIB

Akiong Bantah Keras Atas Tundingan Oknum Media Terkesan Menyudutkan Dirinya,,Akan Segera Buat Laporan Ke APH Polres Melawi

Melawi,Kalbar.-PERISTIWAINDONESIA.COM

Disebut-sebut sebagai bos pemilik kayu di Kabupaten Melawi, Akiong bantah keras tudingan tentang adanya pemberitaan yang terkesan menyudutkan dan menjustice tanpa ada konfirmasi terhadap dirinya dibeberapa media.

Menurut Akiong saat dikonfirmasi media ini pada Kamis, (11/01/2024) apa yang diberitakan disejumlah media online itu tidak benar, Toko kayu miliknya hanya menjual segala macam jenis dan ukuran kayu itu semata-mata untuk memenuhi keperluan lokal mengingat masyarakat Melawi dalam membangun tempat tinggal masih mengunakan bahan dari kayu dan sudah menjadi kearifan lokal.

“Toko kayu saya memiliki izin sesuai dengan kapasitas perizinan yang diberikan, peredaran kayu pun untuk keperluan masyarakat lokal,” ungkapnya.

Akiong juga membantah keras bahwa kayu dari hutan lindung dari Kalimantan Tengah masuk atau dibeli dirinya, itu hanya untuk menyudutkan dirinya tanpa ada bukti yang otentik. Justru untuk mendapatkan bahan baku kayu yang dijual di tokonya, Akiong paparkan sering menang pelelangan kayu.

“Susahnya mendapatkan sumber bahan baku kayu untuk keperluan lokal, kami juga beberapa kali mengikuti dan menang lelang yang dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), yang sudah pasti legalitasnyanya jelas, tidak ada kerugian Negara, bahkan sebaliknya Pajak ke Negara sudah terbayarkan melalui PSD dan DR bagi setiap pemenang lelang.

Akiong juga mengatakan dirinya siap untuk dilakukan kroscek langsung ke toko kayu, terkait perizinan maupun dari mana asal usul sumber bahan bakunya.

Ditambahkannya, bahkan sekarang ini sedang proses melengkapi administrasi atas 3 item lelang yang dimenangkan pada bulan Desember 2023 lalu.

“Ada 3 item lelang kayu beserta truk yang kemarin pada bulan Desember 2023 kami menangkan lagi, saat ini sedang proses melengkapi administrasi sesuai penetapan sebagai pemenang,” kata Akiong.

“Dan dalam waktu dekat akan kita urus Risalah dan Surat Angkutan Lelang (SAL),” imbuhnya.(RED)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Pelaku Cabul Tak Kunjung di Tahan, PBST Gelar Demo: Tangkap Camat Pinangsori Pelaku Cabul Terhadap anak!

Nusantara

Akpol 96 Luncurkan Buku ‘Berjuang di Sudut-sudut Tak Terliput’

Nusantara

DPP PELITA PRABU Komitmen Menangkan Prabowo-Gibran

Nusantara

Jelang 50 Tahun Emas Injil Masuk di Lembah Mabualem, Panitia Datangkan Tukang Bangunan Dirikan Tugu Injil

Nusantara

Tambang Emas Ilegal di Bukit Muran Kab.Sintang Terkesan Kebal Hukum: Perlu Adanya Penindakan Tegas Dari APH Polres Sintang-Polda Kalimantan Barat

Nusantara

Proyek BPBD Kab. Padang Pariaman Rekontruksi Jl Sikayan Jambak Dan Lubuk Simantung Bermasalah

Nusantara

Tak Punya Uang Untuk Berobat, Pemulung Nyaris Putus Tangannya Harap Bantuan

Nusantara

Y-Mart Korea Ingin Buka Cabang Di Medan, Bobby Nasution Harap Dapat Menjual Hasil Produk UMKM