Home / Nusantara

Rabu, 20 April 2022 - 23:03 WIB

Bobby Nasution Inginkan Masyarakat Kota Medan Kedepanya Dapat Berobat Hanya Menggunakan KTP

Penulis | M Fitrah Habibie

Medan | Peristiwaindonesia.com

Wali Kota Medan Bobby Nasution terus berupaya menghadirkan pelayanan kesehatan yang baik bagi masyarakat kota Medan. Salah satu bentuk pelayanan tersebut dimana Bobby Nasution ingin agar nantinya masyarakat Kota Medan dapat berobat hanya dengan menggunakan kartu identitas KTP saja. Langkah ini diambil Wali Kota Medan agar masyarakat dapat dengan mudah memproleh pelayanan dasar di bidang kesehatan.

Untuk mewujudkan pelayanan tersebut, Bobby Nasution telah meminta kepada OPD terkait agar memaksimalkan program Universal Health Coverage (UHC).
Dengan adanya program ini Bobby Nasution berharap seluruh masyarakat memiliki akses yang mudah untuk memproleh kebutuhan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan efektif dengan hanya menggunakan KTP.

Guna mewujudkan program Universal Health Coverage (UHC) tersebut Pemko Medan menambahkan alokasi kepesertaan BPJS kelas III sebanyak 100.000 peserta hal tersebut pun disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kota Kota Medan Khoiruddin.

Saat ditemui diruang kerjanya, Khoiruddin menjelaskan di tahun 2022 ini Pemko Medan mengambil sebuah kebijakan untuk melakukan penambahan kepesertaan BPJS Kesehatan kelas III yang iurannya ditanggung oleh Pemko Medan.

“Jumlah alokasi yang kita tambahkan Itu sebanyak 100.000 peserta. Namun sampai hari ini data yang sudah kita terima ada sekitar 60.000 orang lebih. namun demikian kita masih terus menerima usulan-usulan dari masyarakat untuk permohonan penerbitan BPJS Kesehatan kelas III.”Kata Khoiruddin.

Dikatakan Khoiruddin juga bahwa penambahan jumlah kepesertaan BPJS Kesehatan ini dalam rangka mendukung program Universal Health Coverage (UHC) di Kota Medan. Yang mana Wali Kota Medan Bobby Nasution menginginkan agar ditahun 2024 masyarakat Kota Medan hanya perlu membawa KTP saja untuk berobat.

“Jadi bapak Wali Kota Medan ingin agar seluruh masyarakat Kota Medan tercover oleh BPJS Kesehatan. Sehingga nanti apabila kita sudah UHC, masyarakat tidak perlu lagi membawa kartu BPJSnya cukup hanya membawa KTP sudah bisa berobat.”jelas Khoiruddin.

Share :

Baca Juga

Nusantara

Diduga Jual BBM Bersubsidi Di Atas Harga HET, SPBU Melawi Jaya Abadi ( Nanga Mau ) Berhasil Raup Keuntungan Puluhan Juta Rupiah Perbulan

Nusantara

Kolam Limbah Pabrik CPO PT. ASL Jebol, Ribuan Ikan di Sungai Mati

Nusantara

“EPISODE BUDAYA TANDING!” Acara di Posko Save TIM, Nanti Malam.

Nusantara

Peringati HKN ke-59, Ini Arahan Menkes Disampaikan Plt Bupati Langkat

Nusantara

Indonesia Merdeka 77 Tahun, Namun Masih Ada Penguasa Bertindak Seperti Penjajah

Nusantara

Perkuat Legalitas Kepemilikan Tanah, Pemkab Gayo Lues Dukung Program Gemapatas

Nusantara

Kadinsos Baru Subulussalam Akui Perihal Kesalahan Penerima Bansos Dan akan Selesaikan Seluruh Masalah Tersebut Awal April 2022

Nusantara

LSM GARANSI Dukungan Dirkrimsus Polda Sumbar, Atas di Mulainya Sidik Dugaan Tipikor Perindag UKM Bukittinggi