Home / Kesehatan

Minggu, 28 Februari 2021 - 15:07 WIB

Cegah Penularan Covid-19, Lurah Triharjo Terus Bersinergi Berikan Edukasi 5M

Penulis: Eko Rihantoro

Bantul, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pemerintah Kelurahan Triharjo Kecamatan Pandak kabupaten Bantul bersama Satgas Covid-19 Kelurahan, Satlinmas, Babinkamtimas dan Babinsa Kelurahan Triharjo terus bersinergi dalam memberikan Edukasi 5M kepada warga.

Hal ini disampaikan Lurah Triharjo Suwardi SPd, Sabtu (27/2/2021) di ruangan kerjanya.

Menurut Lurah, edukasi ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan penanggulangan kasus Covid-19 di seluruh wilayah Kelurahan Triharjo.

“Kita sosialisasikan agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dengan cara 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjahui kerumunan dan membatasi mobilitas, juga kita lakukan penyemprotan di lingkungan Kelurahan Triharjo,” terang Lurah.

Dikatakan Lurah Triharjo Suwardi selalu mengajak warga yang akan menggelar hajatan atau pun acara yang melibatkan orang banyak untuk tetap menerapkan 5M sehingga dapat mengendalikan penyebaran Covid 19.

“Semoga warga Triharjo selalu menjaga kesehatan dan semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir di negeri kita ini, khususnya di wilayah Kelurahan Triharjo tercinta,” harapnya.

Adapun cara mematuhi Prokes 5M, kata Lurah, maka warga harus selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas dan kegiatan.

“Hal itu akan membantu pemerintah kelurahan untuk mengendalikan penyebaran Covid-19,” tutupnya (*)

Share :

Baca Juga

Kesehatan

Wow, Bupati Terpilih Halsel Fasilitasi Perobatan Bocah Lumpuh yang Akan Dibiayai PT NHM di Jakarta

Daerah

Melalui Patroli, Ditlantas Polda Banten Beri Himbauan Prokes dan 3M

Daerah

DPW PWMOI Riau Lakukan Reshuffle Kepengurusan Untuk Kemajuan Organisasi, Siap Untuk Rakerwil

Daerah

Masyarakat Distrik Gollo Lepaskan Tanah Adat Hak Ulayat ke Pemkab Lanny Jaya

Daerah

Pj Bupati Langkat Ingin Tunjukkan Peringatan Hari Buruh Internasional Kabupaten Langkat Kondusif

Daerah

Polres Sintang Amankan Lanting Jek PETI Sebagai BB Tempat Meninggalnya Warga Kelurahan Kedabang

Daerah

Kades Lumban Tonga-tonga Terpilih, Eli Sadikin Nababan SH Unggul Raih 644 Suara

Daerah

Polresta Kota Sibolga Amankan AML Pemilik Sabu 0,88 Gram.