Home / Uncategorized

Kamis, 18 November 2021 - 22:24 WIB

Dalam Rangka Pengamanan Pilkades Serentak Polres Taput Terjunkan 344 Personil

Penulis: Dedy Hutasoit

Taput, PERISTIWAINDONESIA.com |

Sebanyak 344 personil Polres Tapanuli Utara (taput) diturunkan untuk mengamankan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 200 desa yang ikut melaksanakan Pilkades di Kabaputen Taput.

Dari 241 desa yang ada di Taput, yang ikut Pilkades serentak tahun ini sebanyak 200 desa dan 400 TPS. Sedangkan jumlah calon kepala desa sebagai kontestan di 200 desa tersebut sebanyak 544 calon.

Kapolres Taput AKBP Ronal Sipayung SH SIK MH kepada sejumlah Wartawan, Kamis (18/11/2021) saat melaksanakan TFG (Tactical Floor Game) di Mapolres Taput mengatakan pihaknya sudah mempersiapkan 344 personil untuk pengamanan Pilkades.

“344 personil ini merupakan anggota kita sendiri ditambah BKO dari Brimob Polda 30 Personil dan Personil Polda 30 Personil,” imbuhnya.

Adapun uraian tugas dari 341 personil ini, yang terlibat langsung PAM TPS sebanyak 204 personil, sedangkan sisanya sebagai Pamatwil, Satgas PAM Pilkades , Dalmas dan standby.

“Pola pengaman sudah kita atur dengan tiga pola yaitu kurang rawan, rawan dan sangat rawan,” tandas Kapolres.

Dari tiga pola ini status kurang rawan ada di 126 desa, rawan 59 desa dan sangat rawan 15 desa. Desa yang kurang rawan ditempatkan 1 personil per desa, untuk yang rawan 1 personil per TPS dan sangat rawan ada 2 personil di satu TPS.

Pembagian rawan, kurang rawan dan sangat rawan ini juga mempunyai klasifikasi tersendiri. Artinya, penerapan ketiga pola ini ada dari suhu politik di desa dan ada juga dari letak grografis.

Disampaikannya, TFG yang kita laksanakan hari ini merupakan season penting. Karena ini suatu simulasi pergerakan anggota apabila nantinya ada gangguan dan hambatan dalam pelaksanaan pemilihan kepala desa.

Dalam TFG ini kita mengundang Forkopimda dan dihadiri Bupati Taput Drs Nikson Nababan, mewakili Dandim 0210/TU Kapten CTP S. Situmorang, Kadis Pemdes Doni Simamora dan sejumlah OPD.

Selain pengamanan Pilkades, Personil PAM, yang bertugas di lapangan juga tetap berperan aktif untuk pengawanmsan prokes saat pemilihan. Memberikan himbaun penggunaan masker jaga jarak dan cuci tangan.

“Di kesempatan ini saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Taput khususnya yang melaksanakan Pilkades, mari kita menjaga kenyamanan berlangsungnya Pilkades ini dengan tertib dan lancar. Selain itu tetap mematuhi protokol kesehatan,” tandasnya (*)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Usai Dibangun, Belum Digunakan Gedung MIN Sudah Rusak

Uncategorized

Basarnas Mamuju Berangkatkan Tim Rescue Cari Nelayan Hilang di Polman

Uncategorized

Polda Terjunkan 452 Personel Amankan Kunjungan Presiden Jokowi di Maluku Utara

Uncategorized

Meski Formasi Terbatas, Tapi Seleksi CPNS Dibuka Lagi 2021

Uncategorized

Prabowo Batalkan Kontrak Alutsista Berbau Korupsi Senilai Rp 50 Triliun

Uncategorized

Tak Melapor ke Polisi, Akhyar Terindikasi Menebar Hoax Peretasan WhatsApp

Daerah

Jadi Tonggak Sejarah, Bupati Nanang Ermanto Letakkan Batu Pertama Pembangunan Balai Desa Sabah Balau

Headline

Bangga Menjadi Anak Tokoh Buruh Prof. Dr. Muchtar Pakpahan, S.H., M.A (1)