Home / Nusantara

Senin, 1 Februari 2021 - 21:40 WIB

BNNP Sulbar Salurkan Bantuan Kemanusiaan Korban Gempa Mamuju Dan Majene

Penulis: Kiyosi Bombang

Mamuju, PERISTIWAINDONESIA.com |

Bantuan Kemanusiaan terus mengalir kepada korban pengungsi, pasca gempa bumi berkekuatan 6,2 SR yang menggoncang kabupaten Majene dan Mamuju. Mulai dari pihak Dermawan, Swasta dan pemerintah tak terkecuali Badan Narkotika Nasional (BNN) RI.

Bantuan kemanusiaan serta pendistribusiannya diserahkan di beberapa titik lokasi pengungsian yang berada di Kabupaten Majene dan Mamuju.

Kegiatan Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan ini dipimpin langsung Kepala BNNP Sulbar Brigjen Pol Drs Sumirat Dwiyanto MSi, Minggu (31/01/2021).

“Bantuan dalam bentuk paket sembako merupakan bantuan langsung Kepala BNN RI yang kami distribusikan kepada masyarakat terdampak bencana alam gempa bumi di Majene dan Mamuju,” imbuhnya.

Menurutnya, bantuan kemanusiaan ini menandakan bahwa BNN RI hadir untuk meringankan beban masyarakat khususnya yang paling terdampak bencana gempa bumi.

“Ini adalah bagian dari bentuk kepedulian lembaga pemberantasan Narkotika dalam mengurangi beban masyarakat dan saudara-saudara kita pasca gempa,” sambungnya.

Sumirat menambahkan, selain pendistribusian bantuan paket sembako BNN melalui BNNP Sulbar juga melakukan pemeriksaan kesehatan gratis, pemberian obat, dan pemulihan psikologis (trauma healing) kepada anak di lokasi pengungsian.

“Jadi, selesai pemberian sembako, bersama Dharma Wanita BNNP Sulbar kami juga melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis, pemberian obat, serta pemulihan psikologis kepada anak-anak yang berada di lokasi pengungsian,” tutur Sumirat.

Sebelumnya, kegiatan yang sama juga telah dilaksanakan di kecamatan Mamuju yakni di wilayah Desa Sumare dan wilayah stadion Manakarra.

“Untuk selanjutnya BNNP Sulbar akan secara berkelanjutan melaksanakan berbagai kegiatan Pendistribusian Bantuan dan Bakti Sosial serta Bakti Kesehatan untuk berpartisipasi dalam meringankan beban masyarakat yang terdampak Gempa Sulbar khususnya dalam masa tanggap darurat ini,” tutupnya (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Adakan Acara Maulid Nabi Muhmmad SAW, Pemuda Kampung Darek Gelar Kegiatan Positif Hilangkan Cap Identik Kejahatan

Nusantara

Pihak Kepolisian Kubu Raya Akan Menindaklanjuti Dugaan Penyelewengan Pengisian BBM Bersubsidi

Nusantara

POLDA KALBAR Diminta Periksa Tambang Emas PT SPM Yang Melakukan Penambangan Di Bantaran Sungai Kapuas

Nusantara

Kang Jimat Laksanakan Pencatatan Data KTP Digital

Nusantara

Bupati Dolly Tegaskan ‘Day by Day’ Untuk Targetkan Penurunan Angka Stunting di Tapsel

Nusantara

Kapolda Sulbar Kunjungi Kediaman Raja Mamuju

Nusantara

Pemuda Mienial Miliki Energi Serta Visi Menciptakan Masadepan Lebih Baik

Nusantara

Pemkab Harap PDAM Tirta Sejuk Sumbang PAD