Home / Nusantara

Selasa, 6 Juni 2023 - 06:36 WIB

Hadiri Pelepasan PENAS KTNA Langkat, Afandin Komitmen Prioritaskan Sektor Pertanian

Penulis: Muhammad Salim

Langkat, PERISTIWAINDONESIA.com |

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH menghadiri acara pelepasan Kontingen PENAS KTNA (Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan) Kabupaten Langkat, di Restoran Lembur Kuring Jl T Amir Hamzah Medan, Kamis (01/06/2023).

Acara PENAS KTNA akan dilaksanakan di Padang Sumatera Barat dan dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo pada tanggal 10 – 15 Juni 2023. Keberangkatan kontingen Langkat sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 08 Juni 2023.

Plt Bupati Langkat hadir didampingi Kadis Pertanian Dan Ketahanan Pangan Henri Tarigan SPT MMA, Sekretaris Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Rizal Gultom SSTP, Ketua KTNA Kabupaten Langkat Sartono Amnas dan para Peserta Kontingen sebanyak 74 Orang.

Syah Afandin berkomitmen untuk memprioritaskan anggaran program dan kegiatan di sektor pertanian. Serta mengapresiasi atas kontribusi yang dilakukan oleh para Kelompok Tani Langkat. Sebab disaat daerah lain mengalami penurunan dari sektor pangan, Langkat malah mengalami kenaikan terhadap ketahanan pangan.

Ia pun berharap agar Kelompok Tani dapat terus bersinergi dan bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Langkat, sehingga visi misi Pemkab Langkat dapat terwujud.

Selanjutnya Syah Afandin mengucapkan selamat jalan kepada para kontingen.

“Mari harumkan nama Kabupaten Langkat, dan jaga kesehatan dan perilaku selama kegiatan,” pesannya.

Ketua PENAS KTNA Langkat mengapresiasi perhatian dan kepedulian Plt Bupati Langkat kepada para petani yang selalu membela kepentingan petani.

“PENAS KTNA Langkat mengucapkan terima kasih atas keperdulian Plt Bupati Langkat yang telah mau menganggarkan pelaksanaan kegiatan PENAS di Padang, sehingga jumlah total peserta yang berangkat lebih banyak dari sebelumnya, sebanyak 74 orang,” sebutnya.

“PENAS KTNA Langkat mendoakan Syah Afandin agar terus amanah dan peduli kepada petani, dan juga berharap dapat memimpin Langkat lagi diperiode berikutnya,” doanya menambahkan (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Budayawan Melayu Dukung Langkah Bobby Nasution  Renovasi Gapura Kota

Nusantara

SBSI 1992 Batam: Pekerja Wanita Pemandu Lagu Harus Dilindungi

Nusantara

Pesan Natal GKJ Menara Kasih Salatiga: Empat Makna Natal Yang Harus Dipedomani

Nusantara

Inilah Jawaban Ketua SPM PD PHJ dan LSM Macan Habonaron Atas Klarifikasi Plt Dirut PD Pasar TSS

Nusantara

Infrastruktur Desa Meranti Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis Berkembang Pesat

Nusantara

Tambang Emas Ilegal di Bukit Muran Kab.Sintang Terkesan Kebal Hukum: Perlu Adanya Penindakan Tegas Dari APH Polres Sintang-Polda Kalimantan Barat

Nusantara

Rivan A. Purwantono: AKHLAK Award Menjadi Saksi Semangat Insan Jasa Raharja Untuk Jadikan Perusahaan Tumbuh Berkelanjutan.

Nusantara

Ratusan Massa Aksi PRP Meepago di Nabire Ditangkap