Home / Daerah

Rabu, 3 November 2021 - 23:46 WIB

Jambur Dusun 3 Namorindang Berneh Rusak Parah, Gubsu dan Bupati Deliserdang Diminta Turun Tangan

Tampak Jambur Dusun Tiga Namorindang Berneh Desa Sukadame Kecamatan Kutalimbaru kabupaten Deliserdang propinsi Sumatera Utara akan ambruk dan tak pernah diperbaiki

Tampak Jambur Dusun Tiga Namorindang Berneh Desa Sukadame Kecamatan Kutalimbaru kabupaten Deliserdang propinsi Sumatera Utara akan ambruk dan tak pernah diperbaiki

Penulis: Jampang Ginting

Deliserdang, PERISTIWA INDONESIA.com |

Jambur umumnya difungsikan sebagi tempat untuk perkumpulan pesta adat masyarakat Karo, namun Jambur yang terletak di dusun 3 Namorindang Berneh Desa Sukadame kecamatan Kutalimbaru kabupaten Deliserdang provinsi Sumatera Utara (Sumut) ini terlihat sengaja dibiarkan rusak parah sehingga terlihat akan ambruk.

Menurut keterangan salah satu waga Namorindang Berneh M Ginting bahwa kerusakan jambur tersebut sudah cukup lama, namun sampai saat ini belum terlihat tanda-tanda akan diperbaiki oleh pemerintah setempat. Padahal kondisi kerusakannya sudah sangat parah.

Pantauan awak media peristiwaindonesia.com saat berkunjung di acara pesta kematian, Jumat (27/10/2021) di dusun Tiga Namorindang Berneh Desa Sukadame menyaksikan kondisi losd jambur yang selalu di pergunakan untuk pesta adat dan pesta kematian itu kondisinya sudah sangat hancur, tampaknya tak pernah disentuh oleh dana ADD.

Bahkan kondisi losd jambur tesebut terlihat akan ambruk dan lantainya pun masih dari tanah, padahal anggaran dana desa selalu diterima oleh kepala desa.

“Jambur Namorindang Berneh dusun tiga ini tak pernah diperbaiki sudah bertahun-tahun,” lapor warga kepada Awak Media.

Oleh karena itu, masyarakat Namorindang Berneh meminta kepada Gubernur Sumatera Utara bersama Bupati Deliserdang untuk menegur kepala desa Sukadame kecamatan Kutalimbaru untuk segera memperbaiki losd jambur Namorindang Berneh tersebut (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Nelayan Tradisional Kita Sibolga – Tapanuli Tengah Menjerit, Zona Melaut Mereka Diobok-obok Kapal Pukat Trawls / Pukat Harimau.

Daerah

Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy Dukung kerjasama PA Stabat, Kemenag Langkat dan Disdukcapil

Daerah

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Sibolga Sumatera Utara Jamil Zeb Tumari, SH. MAP.MI.Com Beserta Istri Kunjungi Kediaman Wartawan,

Daerah

Tapanuli Tengah Sumut Butuh Perhatian Presiden RI Ir. H. Joko Widodo Terkait Penegakan Hukum.

Daerah

Masyarakat Puas, Pembangunan TPT dan Bronjong Das Peusangan Telah Usai Dikerjakan

Daerah

Audensi dengan Pj Bupati Langkat, PMI Langkat berharap Langkat Tampung Pengungsi Rohingya

Daerah

Hadiri SPM Awards 2024, Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy Targetkan Langkat masuk Kategori Kabupaten terbaik penerapan SPM Awards di 2025.

Daerah

Reses Anggota DPRD Simalungun FAO Saut Sinaga SE Masa Sidang I Tahun Sidang 2021 di Pematang Bandar