Home / Nusantara

Senin, 11 Juli 2022 - 17:47 WIB

Kapolda Sulbar Kunjungi Kediaman Raja Mamuju

Penulis : Kiyosi Bombang

Mamuju, PERISTIWAINDONESIA.com |

Kapolda Sulawesi Barat Irjen Pol Verdianto I Bitticaca terus berupaya menjaga hubungan silaturahmi dengan seluruh pihak untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan Kondusif serta menjaga kelestarian budaya khususnya di kabupaten Mamuju.

Usai melakukan kunjungan silaturahmi ke beberapa instansi, kali ini Jenderal Bintang Dua tersebut menyempatkan diri untuk berkunjung ke kediaman raja Mamuju YM Bau Akram Dai, Senin (11/7/2022).

Dalam perbincangan hangatnya, Verdianto memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Kapolda Sulbar dan meminta dukungan raja Mamuju untuk dapat bersinergi dengan pihak Kepolisian dalam mempererat kerukunan masyarakat.

“Saya selaku pendatang mempunyai kewajiban untuk silaturahmi dengan Raja Mamuju. Kami berharap kerajaan Mamuju dapat mempersatukan masyarakat dan pengembangan budaya asli daerah Mamuju,” pungkas mantan Kakorps Polairud ini.

Sementara itu, Raja Mamuju mengapresiasi kunjungan orang nomor satu di Polda Sulbar ini dan meminta agar Pemerintah dapat memfasilitasi terkumpulnya peninggalan kerajaan Mamuju yang saat ini masih banyak tersimpan ditengah-tengah masyarakat dalam rangka melestarikan budaya kerajaan Mamuju.

“Terimakasih atas kunjungan dan silaturahmi kapolda di rumah kami. Dan kami butuh perhatian pemerintah untuk mengumpulkan kembali peninggalan warisan kerajaan, yang masih tersimpan di masyarakat karena yang ada di rumah adat saat ini hanya sebagian saja,” harap Raja Mamuju (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Arahan Kapolri ke Jajaran: Raih Kepercayaan Publik Hingga Hindari Pelanggaran

Nusantara

Afandin Hadiri Tabligh Akbar & Bazar UMKM Syariah

Nusantara

Rais Laskar Suku Betawi David Darmawan Angkat bicara

Nusantara

Plt Bupati Langkat Ikuti Rakor Perdana dengan Pj Gubernur Sumut

Nusantara

Kunjungi Tuan Guru Besilam, Ganjar Pranowo Disambut Plt Bupati Langkat

Nusantara

HIPPI Siap Memainkan Peran Strategis dalam Transformasi Ekonomi Indonesia

Nusantara

Wakil Gubernur Steven Kandou Terima Audensi PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi

Nusantara

Syah Afandin Dukung Digitalisasi Pengunjung Wisata Tangkahan