Penulis: Marjuddin Nazwar
Tangerang, PERISTIWAINDONESIA.com |
Peningkatan laba bersih PT Krakatau Steel yang melonjak sebesar 601,3 % pada kuartal pertama tahun 2021 yang tercatat dalam Rupiah 475 Milyar mendapat apresiasi dari Ketua Dewan Pimpinan Daerah Barisan Relawan Jokowi Presiden/Jalan Perubahan (Bara JP), Walman Siagian.
Dalam rilis persnya, Rabu (27/10/2021), Walman menyatakan bahwa management perseroan di bawah Direktur Utama Silmy Karim patut diapresiasi karena berhasil meningkatkan kinerja perseroan yang terbukti berhasil mendongkrak lonjakan laba.
“Kinerja PT Krakatau Steel di bawah komando pak Dirut Silmy Karim patut diapresiasi dalam meningkatkan kinerja perseroan yang terbukti dengan perolehan laba yang tercatat pada kuartal pertama tahun 2021 melonjak 601,3 %,” jelas Walman.
Walman juga yakin bahwa kinerja ini akan mampu dipertahankan bahkan bisa ditingkatkan mengingat kondisi makro ekonomi yang mulai membaik pasca pandemi dan kemampuan managerial Silmy Karim dalam memimpin PT Krakatau Steel.
“Saya yakin ke depan kinerja perseroan seperti ini bisa dipertahankan dan bahkan bisa ditingkatkan mengingat kondisi makro ekonomi kita mulai membaik pasca pandemi dan saya sangat yakin dengan kemampuan managerial pak Silmy Karim akan mampu mengangkat terus kinerja perseroan ini,” tandas Walman yang didaulat juga sebagai salah satu Ketua DPP Bara JP ini.
Apalagi, EBITDA Krakatau Steel hingga Juni 2021 meningkat menjadi Rp1,2 triliun, atau naik hampir dua kali lipat melebihi realisasi di 2020 yang sebesar Rp687 miliar.
Nilai penjualan KRAS juga mengalami peningkatan sebesar 90,9 persen menjadi Rp15,3 triliun pada semester I/2021 dibandingkan dengan semester 1 tahun lalu sebesar Rp8 triliun (*)