Home / Daerah

Rabu, 16 Desember 2020 - 12:50 WIB

Pedagang Bunga Menjerit, Akibat Pandemi Covid-19 Harga Bunga Belum Stabil

Penulis: Mahdalena Sinulingga

Karo, PERISTIWAINDONESIA.com |

Selama ini harga bunga potong untuk jiarah ke pemakaman tidak stabil akibat pelarangan berkerumun dari pemerintah terkait pandemic Covid-19.

Akibatnya, harga bunga potong di pasar atau yang disebut-sebut pajak di kabupaten Karo, terkena imbasnya.

Akibat pandemi Covid-19 yang menghantui seluruh belahan dunia, kalangan Petani dan pedagang bunga potong di pusat pasar di PU Raya kecamatan Berastagi kabupaten Karo, propinsi Sumatera Utara (Sumut) turut merasakan dampaknya.

Apalagi saat resepsi pernikahan ataupun acara pemakaman, maka Bunga potong tidak laku lagi sehingga membebani masyarakat pedagang bunga potong.

“Sangat berimbas terhadap kebutuhan para pedagang bunga, bahkan mirisnya lagi kepada para penjual bunga potong akan kesulitan menjual dan mendatangkan bunga pada hari pekan,” keluh Pedagang Bunga Potong Kasiani br Karo kepada awak media peristiwaindonesia.com, Rabu (16/12/2020).

Dikatakannya, pasaran harga bunga selama ini di pekan hampir tidak laku karena di pengaruhi virus Corona.

Diakuinya, pembatasan ativitas selama pandemi Covid-19 ini mengakibatkan penjualan bunga di pasar jauh menurun, sehingga petani bunga pun terpaksa beralih pola tanam dengan berladang sayuran.

Namun pada saat ini, kata Kasiani br Karo, harga bunga potong sudah mulai membaik. Permintaan sedikit demi sedikit mulai naik dibandingkan selama ini.

“Harga bunga potong telah membaik, lumayanlah, itu pun karena mau tahun baru. Mudah-mudahan harga bunga ini seterusnya meningkat,” kata Kasiani br Karo (*)

Share :

Baca Juga

Daerah

BIMA Tabagsel Dukung Gaji DPRD Dialokasikan Untuk Bayar Insentif Nakes RSUD Padangsidimpuan

Daerah

Polres Kota Sibolga Patroli Dialogis, Antisipasi Keamanan Puasa Ramadhan.

Daerah

Pengurus Forum Komunikasi Ketua DPC LPM se-Kota Medan Laporkan plt Ketua, Kadis P3APM-P2KB Kota Medan : Akan Segera di Sampaikan ke Pimpinan

Daerah

Polres Kota Sibolga Laksanakan Publik Address, Siasati Kesadaran Masyarakat Berlalu-lintas.

Daerah

HMI Kota Salatiga Salurkan Bantuan Bencana Alam Melalui PMI

Daerah

Putus Rantai Virus Corona, Bupati Lamsel Kembali Tinjau Pos Pantau Covid-19 di Dermaga Bakauheni

Daerah

Pj. Bupati Tapanuli Tengah Tepung Tawari 107 Calon Jama’ah Haji.

Daerah

Ny. Uke Retno Faisal Hasrimy hadiri Arisan dan Pertemuan Bulanan DWP Langkat.