Home / Nusantara

Rabu, 1 Februari 2023 - 22:21 WIB

Pemkab Gayo Lues Serahkan Sertifikat Kampung Proklim Kategori Nasional 2022

Penulis: Japar Sidik

Gayo Lues, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pj Bupati Gayo Lues Ir H Rasydin Porang menyerahkan sertifikat Kampung Proklim dan Trophy Proklim kategori tingkat utama Nasional tahun 2022 kepada ketua kelompok Desa Bener Baru Kecamatan Blangpegayon.

Penyerahan sertifikat itu berlangsung di Pendopo Bupati setempat didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kasimuddin, ketua kelompok Desa Bener Baru dan sejumlah staf Dislindup Gayo Lues, Rabu (1/2/2023).

Pj Bupati dalam penyerahan itu, sangat mengapresiasi usaha dan upaya yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Blangpegayon sehingga mampu meraih penghargaan utama yang sangat luar biasa ini.

“Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Desa Bener Baru yang mendapatkan sertifikat program kampung iklim,” ucap Pj Bupati di Pendopo.

Rasyidin berharap, agar penerimaan penghargaan proklim ini semakin memberikan motivasi bekerja dan meningkatkan capaian yang telah diraih serta selalu menjaga dan melestarikan lingkungan hidup sehingga tidak tercemar dengan terjadinya perubahan iklim.

Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Gayo Lues Kasimuddin menyampaikan, dimana sebelumnya Gayo Lues mengusulkan enam kampung tahun 2022 lalu kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Namun, setelah pihak Kementerian menilai dengan beberapa proses tahapan, maka Kampung Bener Baru terpilih sebagai penerima penghargaan Proklim Utama (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Prabowo Kampanye Ke Bengkulu, Lampung Dan Bangka Belitung

Nusantara

Pemerintah Desa Sungai Meranti Kecamatan Pinggir Ekspos Kegiatan Proyek Semenisasi RT 002 RW 005

Nusantara

Tangisan Warga Pengkol Adanya Makam Liar Tak Berijin.

Nusantara

Syah Afandin Terima Kunker Komisi VIII DPR RI, Bahas Ini

Nusantara

Peringatan Haul 1 Abad Tuan Guru Babussalam, Syah Afandin Ucapkan Terima kasih

Nusantara

Misteri Rumah Mewah Untung Suropati No.12 Dan Kredit Modal Kerja Fiktif Bank Kalbar

Nusantara

*Terkait Prostitusi diSentra Eropa Kota Wisata, DPRD Kita Tunggu Aksinya Kasat Pol PP

Nusantara

Letkol Inf M Imasfy SE Dandim 1418/Mamuju yang Baru