Home / Headline

Minggu, 10 Januari 2021 - 18:25 WIB

Tim SAR Temukan Potongan Bagian Tubuh Diduga Penumpang Sriwijaya Air

Penulis: Marjuddin Nazwar

Jakarta, PERISTIWAINDONESIA.com |

Tim SAR gabungan sudah menemukan potongan bagian tubuh yang diduga penumpang Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan dekat Pulai Lancang, Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).

Hal ini disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, Minggu (10/1/2021) di Jakarta.

Dikatakannya, selain bagian tubuh, pihaknya juga sudah menemukan sejumlah benda yang diduga milik penumpang.

“Dua yang ada di sana, dua kantong di sana, sudah dikerjakan, diidentifikasi. Satu (kantong) body part (bagian tubuh), satu (kantong) properti (penumpang),” terang Yusri.

Yusri menambahkan, saat ini kedua isi kantong tersebut sedang dalam tahap identifikasi di Posko Tim DVI RS Polri Kramat Jati.

Selain itu, pihak keluarga korban juga diimbau untuk segera mendatangi Posko Ante Mortem DVI RS Polri Kramat Jati untuk memberikan data lengkap seputar korban.

“Sudah kami sampaikan kepada keluarga korban untuk datang. Sampai tadi pagi, tujuh dari penumpang, satu kru. Kami sampaikan harus keluarga terdekat karena kami membutuhkan DNA,” ujar Yusri.

Pesawat itu membawa penumpang 46 dewasa, tujuh anak-anak, tiga bayi, pilot-kopilot, satu petugas keselamatan penerbangan dan tiga awak kabin.

Pesawat komersial Sriwijaya Air dengan kode penerbangan SJ 182 rute Jakarta-Pontianak jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

Sebelumnya, pesawat disebutkan hilang kontak beberapa menit setelah lepas landas. Adapun pesawat maskapai Sriwijaya Air yang jatuh tersebut berjenis Boeing 737-500 dengan kode registrasi PK-CLC (*)

Share :

Baca Juga

Headline

Patut Di Acungi Jempol, AIPTU Yanto Bantu Pemakaman Warga

Headline

Relawan Jokowi Jawa Barat Dukung Golkar Calonkan Lenis Kogoya Jadi Wagub Papua

Headline

Ketersediaan Listrik Ke Pelosok Desa Pengaruhi Pengentasan Daerah Tertinggal di Papua dan Papua Barat

Headline

Kecam Tindak Kekerasan Kepada Santri. Forum Pondok Pesantren Cianjur Minta Kemenag Evaluasi Izin Pondok Pesantren

Headline

Keturunan Raja Pandelajang Panjaitan Pagaran Bustak Minta Menteri Siti Nurbaya Kembalikan Tanah Ulayat Milik Leluhur Mereka

Headline

Ziarah Nasional Peringati Hari Pahlawan

Headline

Humas KPK Tantang Pelapor Segera Buatkan Pengaduan Dugaan KKN di Taput

Headline

Mahasiswa Salah Demo Uncen, Mestinya Meminta Pertanggungjawaban Dari Kepala Daerah