Home / Nusantara

Kamis, 9 September 2021 - 21:52 WIB

Wakil Walikota Yogyakarta Terima DPD MIM Bahas Hal Ini

Ketua MIM H Emir Nuswantoro SS,SE (kiri) bersama Sekretaris MIM B Monda Saragi SH MSi, Bendahara MIM Drs Nuri Hartana MS, dan Kabid Kesehatan MIM Nirmala Prihatna saat diterima Wawali Kota Yogyakarta Drs Heroe Poerwadi MA di ruangan kerjanya

Ketua MIM H Emir Nuswantoro SS,SE (kiri) bersama Sekretaris MIM B Monda Saragi SH MSi, Bendahara MIM Drs Nuri Hartana MS, dan Kabid Kesehatan MIM Nirmala Prihatna saat diterima Wawali Kota Yogyakarta Drs Heroe Poerwadi MA di ruangan kerjanya

Penulis: K Herman Setiawan

Jogja, PERISTIWAINDONESIA.com |

Wakil Walikota Yogyakarta Drs Heroe Poerwadi MA menerima pengurus Dewan Pimpinan Daerah Masyarakat Indonesia Maju (DPD MIM) Kota Yogyakarta, Kamis (09/09/2021) di ruang kerjanya di Kompleks Balaikota di Jl Kenari 56 Yogyakarta.

Dalam dialog santai, H Emir Nuswantoro SS SE selaku pimpinan Perkumpulan MIM memaparkan berbagai program yang bisa dijalankan bersama antara pemerintah kota Yogyakarta dengan MIM.

Di kesempatan itu, Emir Nuswantoro memaparkan DPD MIM Yogyakarta mempunyai kelengkapan bidang sesuai dengan bidang-bidang yang ada di kementerian, sangat strategis menjadi mitra dan kepanjangan tangan pemerintah dalam menjalankan berbagai program bagi masyarakat khususnya warga Jogjakarta.

“Jalur program melalui MIM juga akan lebih mudah mendapat simpati masyarakat karena banyak tokoh masyarakat yang terlibat di dalamnya sehingga dapat menghilangkan sekat birokrasi yang mungkin kurang dipahami masyarakat awam,” terang Emir Nuswantoro.

Dikatakannya, MIM Jogja akan selalu menjalankan program yang ada dengan menjalin kolaborasi baik dengan Pemerintah maupun swasta demi kelancaran program yang telah diagendakan.

“MIM juga konsen memerangi hoax dan disinformasi utamanya dimasa pemerintah menggiatkan vaksinasi dan mendukung penuh program pemerintah yang ada,” tandasnya.

Sementara itu, Heroe Poerwadi menyambut baik deklarasi MIM dan program kerja yang dibawa MIM Kota Jogyakarta.

“Pemerintah Kota sangat membuka diri untuk menjalankan program-program kerjanya dengan melibatkan MIM yang secara tidak langsung memperlancar kinerja Pemerintah sendiri,” ujarnya.

MIM Jogja yang baru dilantik 21 Agustus 2021 oleh Ketua Umum Dona Sidabutar SS MSi bersama Ketua Dewan Pengawas Jenderal Dr H Moeldoko SIP yang saat ini menjabat KSP (*)

Share :

Baca Juga

Nusantara

Penyumbang Terbesar Angka Covid-19 Di  Medan Pelaku Perjalanan, Bobby Nasution : Terus Perkuat 3T

Nusantara

Kantor Pos Medan Jadi Bahan Ujian Mahasiswa Teknik Bangunan Unimed  

Nusantara

Jasa Raharja Cabang Utama Jakarta Gelar Sosialisasi Tata-Tertib Kendaraan Bermotor dan Keselamatan di Jalan

Nusantara

Masyarakat Karo Kecamatan Kuala dan Pendawa Langkat Siap Dukung Syah Afandin

Nusantara

Diduga Polsek Sepauk Ternak Kegiatan PETI Disungai Kapuas

Nusantara

Dituduh Kumpul Kebo, Pegawai ASN JA Membantah Keras

Nusantara

Tokoh Adat Papua Minta Lenis Kogoya Sebagai Caretaker Gubernur Pegunungan Tengah

Nusantara

Tepat ! Menangkan Prabowo-Gibran, Badan Relawan Prabowo Terus Fokus Bangun Citra Positif