Penulis: Berthy Marthyn
Semarang, PERISTIWAINDONESIA.com |
Salah satu Rumah Sakit di Semarang penuh dan tidak bisa menampung lonjakan pasien Covid-19. Dan walaupun penuh masyarakat yang terkena Covid-19 masih terus berdatangan.
Karena banyaknya pasien yang dating, akhirnya mereka dirujuk ke rumah sakit lainnnya. Telah diambil solusinya dengan menambah 50 tempat tidur, namun tidak bisa mencukupi untukĀ menampung para pasien Covid-19.
Ketua Team Penanggulangan Covid-19 Roemi Semarang dr Galang Kusuma, Jumat (8/1/2021) mengatakan pihaknya telah menambah sebanyak 16 ruangan dan 2 ruangan ICU, namun tetap tidak bisa menampung pasien karena lonjakan pasien terpapar Covid-19 naik tajam di RS Roemi Semarang.
Selanjutnya, pihaknya berkoordinasi dengan Team Penanggulangan Covid-19 Kota Semarang untuk mengizinkan mereka yang tidak teridentifikasi Covid-19 untuk dipulangkan dengan pemantauan yang ketat dari Team Penangan Covid-19 Kota Semarang.
Pantauan kru Media ini, kondisi terkini pandemi Covid-19 meningkat tajam di Kota Semarang. Salah satu contoh lonjakan terjadi pada RS Roemani Semarang.
Untuk itu, masyarkat diharapkan tetap konsisten untuk menjaga kesehatan dengan ketat menerapkan 3M guna dapat memutus mata rantai penularan Covid-19 di Kota Semarang (*)