Home / Headline

Sabtu, 2 Januari 2021 - 17:28 WIB

HTW Laporkan Kasus Dugaan Perdagangan Manusia Ke Polisi Di Raja Malaysia

Ketua Human Trafficking Watch (HTW) Perwakilan Malaysia Dewi Kholifah saat menyerahkan bukti-bukti kepada Polisi Di Raja Malaysia (PDRM)

Ketua Human Trafficking Watch (HTW) Perwakilan Malaysia Dewi Kholifah saat menyerahkan bukti-bukti kepada Polisi Di Raja Malaysia (PDRM)

Penulis: Paestha Debora

Malaysia, PERISTIWAINDONESIA.com |

Ketua Human Trafficking Watch (HTW) Perwakilan Malaysia Dewi Kholifah melaporkan kasus dugaan perdagangan manusia sebanyak 48 Pekerja Migran Indonesia (PMI) dengan Modus  Agency, belum lama ini ke Polisi Di Raja Malaysia (PDRM) di Malaysia.

Di kesempatan itu, Dewi Kholifah menyerahkan bukti-bukti terkait kasus ini kepada PDRM.

Menurutnya, kasus ini sangat rapi, dengan modus Agency dan perusahaan mempekerjakan 48 PMI di bagian Clean Service, namun seluruh Dokumen Pasport dan Visa Kerja disita oleh majikan.

Ironisnya, PMI yang bekerja pun tidak diberikan gaji, sehingga para korban melaporkan kasus mereka ke markas HTW Perwakilan Malaysia.

Pelaporan para korban diterima oleh Dewi Kholifah, setelah dilakukan wawancara kepada para korban berdasarkan telaahan kasus serta pengumpulan bukti-bukti, selanjutnya HTW membuat pengaduan ke Kantor PDRM.

Dewi Kholifah berharap kasus ini segera diproses hukum sehingga menimbulkan efek jera di kemudian hari.

“Untuk perkembangan kasus ini, pihak majikan dan Agensi telah dipanggil Kepolisian Malaysia untuk proses hukum,” tandas Dewi.

Sementara itu, Chairman HTW Patar Sihotang SH MH kepada kru peristiwaindonesia.com, Sabtu (2/1/2021) membenarkan laporan tersebut.

Menurutnya, pihaknya juga akan melaporkan kasus ini kepada Deplu RI dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) (*)

 

Share :

Baca Juga

Headline

Dugaan Pungli Program PTSL di Desa Sukaresmi Kab. Bogor Atas Laporan Masyarakat

Headline

Akibat Dipaksa Kerja, Berujung Kecelakaan Maut. Dua Tewas dan Belasan Luka-luka di Kutai Barat 

Headline

ASPPA: Hak Asasi Perempuan Masih Lemah Dalam Perspektif Perlindungan Negara

Headline

Humas KPK Tantang Pelapor Segera Buatkan Pengaduan Dugaan KKN di Taput

Headline

Relawan Jokowi Dukung Menantu Wapres Diangkat Jadi Menteri

Headline

Info Kehilangan STNK Motor PCX Warna Hitam Atas Nama Yuyun Yulianti

Headline

Anggota Komisi II DPR RI Ongku Hasibuan, Ingatkan Bawaslu Kota Bekasi.

Headline

Mikie Funland Beroperasi Kembali Dengan Protokol New Normal