Home / Uncategorized

Jumat, 26 Februari 2021 - 23:56 WIB

Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Lamsel Dilantik, Jajaran Pengurus Ikuti Secara Virtual

Penulis; Suradi

LAMSEL, PERISTIWAINDONESIA.com |

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal melantik Hj Winarni Nanang Ermanto dan Nury Maulida Lenggono sebagai Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus sebagai Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel).

Pelantikan tersebut berlangsung di Ruang Pusiban, Kantor Gubernur Lampung, Jumat (26/02/2021).

Sementara, jajaran Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Kabupaten Lamsel mengikuti prosesi pelantikan tersebut secara virtual dari Aula Rajabasa, Kantor Bupati.

Sebelum memasuki Aula Rajabasa, para tamu undangan yang hadir terlebih harus mencuci tangan dan di cek suhu tubuhnya oleh beberapa petugas kesehatan dari dinas kesehatan kabupaten Lamsel.

Hj Winarni Nanang Ermanto dan Nury Maulida Lenggono dilantik Ketua Tim Penggerak Provinsi Lampung bersama enam pasang Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggrak PKK dan Dekranasda kabupaten/kota di Provinsi Lampung.

Pada prosesi pelantikan, Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggrak PKK dan Dekranasda secara serentak mengikuti pembacaan naskah sumpah yang dipimpin langsung oleh ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal.

Dalam Sambutannya, Riana berpesan kepada seluruh Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK untuk tetap kompak menjalankan seluruh program Tim Penggerak PKK untuk memajukan kabupaten masing-masing.

“Beberapa program tersebut adalah penurunan prevalensi angka stunting, program kesejahteraan keluarga serta pendidikan dan keterampilan,” pesan Riana (*)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Bupati Nanang Ermanto Serahkan SK Pengangkatan CPNS Formasi 2019

Uncategorized

Warga Simalungun Temukan Mortir Di Ladang

Uncategorized

Masyarakat Adat Pertanyakan Kapasitas Natalius Pigai Kritik Sekda Papua

Uncategorized

Danrem Pimpin Gelar Pasukan PAM VVIP Kunjungan RI di Halut

Infrastruktur

Proyek Dana Desa Nagori Bandar Siantar Kurang Transparan

Headline

Lenis Kogoya Dinilai Tepat Jadi Wagub Papua

Uncategorized

Eks Ajudan BJ Habibie Nilai Jenderal Listyo Sigit Prabowo Teladan Bagi Polri

Uncategorized

Arief Poyouno Yakin Belasan Menteri Bakal Diganti