Home / Headline / Nusantara

Senin, 3 Mei 2021 - 16:13 WIB

Soal Gaji Guru Tertunggak, Aulia Rachman: Ini Hari Harus Segera Dituntaskan

MEDAN- Peristiwaindonesia.com

Menindaklanjuti inspeksi mendadak (Sidak) yang dilakukan oleh Wakil Wali Kota Medan, H. Aulia Rachman ke Kantor Dinas Pendidikan Kota Medan pada Jumat lalu, terkait adanya penundaan gaji Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) dan para guru yang ditunda dari Dinas Pendidikan kota Medan sejak awal bulan Januari.

Wakil Wali Kota Medan, H.Aulia Rachman langsung memanggil Kepala BKD Muslim Harahap, Perwakilan Dinas Pendidikan, Kabag Keuangan dan Plt. Kabag Hukum, di ruang kerja Wakil Wali Kota Medan, Senin (3/5/2021).

Pendamping Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution, mendesak agar gaji para guru yang tertunda tersebut segera dibayarkan mengingat akan banyaknya kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri.

“Kalau bisa masalah gaji guru yang ditunda hari ini segera diselesaikan. Kasian kita, apalagi mereka butuh berbelanja keperluan Lebaran. Harus cepat dituntaskan, agar besok mereka sudah menerima penggajian,”tegas Wakil Wali Kota Medan dihadapan Kepala BKD dan pejabat terkait.

Mendengar intruksi langsung dari Wakil Wali Kota Medan itu, Kepala BKD Muslim Harahap, sepakat untuk segera menuntaskan penundaan TPP dan gaji guru.

“Kita sepakat agar penundaan persoalan TPP dan gaji guru ini dipermudah dan diselesaikan,” ucap Muslim

Share :

Baca Juga

Headline

NU Langkat Anugerahi Syah Afandin Sebagai Tokoh Inspiratif

Nusantara

Silaturahmi, Nanang-Pandu Ajak DPRD Bersinergi Bangun Lampung Selatan

Nusantara

Kejati Sulut Laksanakan Upacara Hari Bhakti Adhyaksa ke-62 Tahun 2022 di Manado

Hukum

Program Jaksa Masuk Sekolah, Kiat Pengelolaan Dana BOS Berdasarkan Juknis Dan Aturan

Nusantara

Inilah Syarat Penjabat Gubernur 3 Provinsi Baru di Papua, Wamendagri: Harus Eselon I Kementerian

Nusantara

Lepas JCH di Asrama Haji, Plt Bupati Langkat Ingatkan Jaga Kesehatan & Tidak Menyiakan Waktu

Nusantara

Ketua Buruh SBSI 92 Tegaskan Siap Menjadi Garda Terdepan Dari PT.Rajawali Parkindo Terkait Tindak Pidana Pengrusakan Aset Dilakukan PT.MPD

Nusantara

Ketua Umum ASRINDO Riko: Refraktori Bagian Penting dari Program Hilirisasi Tambang Indonesia