Home / Headline

Kamis, 5 November 2020 - 10:04 WIB

Sungai Cinendang Singkil Meluap, Sejumlah Desa Direndam Banjir

Penulis: Zulkarnaini

Singkil, PERISTIWA INDONESIA.com |

Tingginya intensitas hujan yang melanda wilayah Daerah Aliran Sungai (DAS) Lawe Alas di Kabupaten Aceh Singkil sejak petang hingga Selasa malam, (3/11/2020) telah menyebabkan banjir di sejumlah kawasan.

Banjir yang dilaporkan akibat meluapnya Sungai Cinendang itu, ikut terendam Jalan Nasional Singkil-Subulussalam di Desa Silatong, Kecamatan Simpang Kanan, Rabu (4/11/2020).

Ketinggian air mencapai 40 centimeter, sehingga membuat jalur itu sulit untuk dilintasi.

Meski begitu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Aceh Singkil Mohd Ichsan mengatakan, air saat ini sudah berangsur surut dan lalu lintas sudah bisa dilintasi.

Menurut laporan Pusdalops BPBD yang diterima kru peristiwaindonesia.com, banjir di Simpang Kanan mulai terjadi sekira pukul 05.00 WIB tadi pagi.

Banjir juga merendam pemukiman warga di Kecamatan Simpang Kanan.

Desa yang terdampak banjir itu adalah Silatong, Ujung Limus, Lae Riman, Tanjung Mas, dan Cibubukan (*)

Share :

Baca Juga

Headline

Muncul Desakan Polres Metro Jakarta Timur Periksa Kasudin Nakertrans dan Energi Jaktim

Headline

Demo Tolak DOB Pegunungan Tengah Tidak Mewakili Masyarakat Asli Kabupaten Lanny Jaya

Headline

Kunjungi PBNU, Kapolri Listyo Sigit Akan Sinergikan Ulama dan Umara Jaga Kamtibmas

Headline

Tolak daerahnya dicap sarang narkoba, warga Bangsal lakukan aksi protes ke Polresta Pematang Siantar.

Headline

Serikat Buruh Minta Kapolri Turun Tangan Usut Kasus Kriminalisasi Buruh di Gunungsitoli

Headline

Mantan Ketua MK Hamdan Zoelva Ingatkan UU Tidak Wajibkan Ormas Terdaftar Atau Berbadan Hukum

Headline

Wujud Sinergitas TNI-Polri, Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Bersama Polri Di Perbatasan RI-Malaysia

Headline

SBSI 1992 Kabupaten Subang Bangga Atas Kepemimpinan Kapolres AKBP Sumarni