Home / Headline

Rabu, 18 November 2020 - 11:08 WIB

Pemkab Karo Perbaiki Jembatan Merah Putih Yang Amblas Akibat Longsor

Penulis: Jampang Ginting

Karo, PERISTIWAINDONESIA.com |

Pemkab Karo Perbaiki Jembatan Merah Putih 16 November 2020)

Pemerintah Kabupaten (pemkab) Karo memperbaiki Jembatan Merah Putih (JMP) yang amblas akibat derasnya curah hujan.

Perbaikan jalur jalan alternatif Jembatan Merah Putih tersebut dibenarkan Bupati Karo Terkelin Brahmana, SH MH melalui Kepala Dinas PUPR Edward Sinulingga didampingi Kabid Bina Marga Michon Purba, Senin (16/11/2020).

Disampaikan, Bupati meminta Dinas PUPR Kabupaten Karo segera membangun Bronjong dan tembok penahan pada jembatan Merah Putih yang dikerjakan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 107 di Desa Kacaribu Kecamatan Kabanjahe itu.

“Dalam waktu dekat Bronjong ini akan segera  dibangun agar dapat menahan terjadinya longsor apabila hujan turun,” jelas Kadis.

Perbaikan Jembatan Merah Putih ini menindaklanjuti surat mantan Dandim 0205/TK Letkol Rizal Batubara selaku Penerima Kuasa PelaksanaanTMMD (Tentara Manunggal Masuk Desa) ke-107 saat itu.

“Pekerjaan Dengan menggunakan dana APBD Tahun 2019 meliputi Pembuatan Jembatan Komposit Denhan 18 m x 6 m pembuatan bronjong 30 meter serta pembangunan drainase sepanjang 200 meter,” pungkas Kadis PUPR (*)

Share :

Baca Juga

Headline

Ketersediaan Listrik Ke Pelosok Desa Pengaruhi Pengentasan Daerah Tertinggal di Papua dan Papua Barat

Headline

LKBH Soksi Akan Melanjutkan Proses Hukum atas Ungkapan Fitnah Mahadi yang Mengaku Oknum Soksi

Headline

LMA Apresiasi Kekompakan Tokoh Adat, Agama dan Pemerintah Selesaikan Konflik Perang Suku di Papua

Headline

Menkopolhukam Mahfud MD Instruksikan Semua Aparat Jamin Keamanan Para Ulama Berdakwah

Daerah

Kapolda Sumut Dukung Penuh Langkah Pj. Bupati Dr. Sugeng Riyanta, SH.MH di Pemkab. Tapanuli Tengah.

Headline

Politisi Saiful Chaniago Wasekjend SOKSI : Indonesia Tanpa Radikalisme

Headline

Dermaga II ASDP Punggur di Batam Siap Layani Lintasan Jarak Jauh

Headline

Istana Bertemu Pengurus SBSI. Buruh Soroti Kinerja Pengawas Ketenagakerjaan