Home / Headline / Uncategorized

Minggu, 25 Juli 2021 - 18:33 WIB

Lenis Kogoya Dinilai Tepat Jadi Wagub Papua

Tampak Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berteman akrab dengan Lenis Kogoya

Tampak Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berteman akrab dengan Lenis Kogoya

Penulis: Marjuddin Nazwar

Jakarta, PERISTIWAINDONESIA.com |

Ketua Umum Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Propinsi Papua Dr Lenis Kogoya MHum dinilai tepat menjadi Wakil Gubernur (Wagub) Propinsi Papua menggantikan Klemen Tinal yang telah meninggal dunia.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua Umum DPP KNPI Anshar Ilo dalam keterangan resminya, Minggu (25/7/2021) di Jakarta.

“Saat ini Lenis di percayakan sama Presiden Jokowi yang merupakan sahabatnya menjadi Tenaga Ahli di Kantor Staf Kepresidenan menangani berbagai masalah dan persoalan di Papua. Beliau sudah pantas jadi Wagub Papua, agar Papua bisa damai dan sejahtera dengan Dana Otsusnya yang begitu besar,” kata salah satu Ketua Umum Relawan Jokowi-Amin ini.

Menurut Anshar, saat ini Papua butuh sosok tokoh muda yang energik dan mempunyai kemampuan intelektual dalam memajukan Pembangunan di tanah Papua.

“Sosok Lenis Kogaya dapat merangkul semua elemen rakyat di tanah Papua, saat ini Lenis di kenal sangat dekat dan berjuang bersama Jokowi dari sejak menjabat Walikota Solo sampai pada puncaknya menjadi Presiden Republik Indonesia,” ungkap kader Golkar ini.

Catatan media ini, Lenis Kogoya adalah mantan Staf Khusus Presiden, yang saat ini menjabat sebagai Tenaga Ahli Utama pada Kantor Staf Presiden (KSP) Republik Indonesia.

Ia kerap mengunjungi daerah-daerah terpencil di Bumi Cenderawasih dan memperjuangkan pembangunan yang merata di tanah Papua.

Lenis Kogoya juga berjuang agar Orang Asli Papua (OAP) dapat menempati jabatan-jabatan penting di kancah nasional.

Akibat hubungan dekatnya dengan Presiden Joko Widodo, saat ini putra-putri terbaik Papua banyak mengisi jabatan-jabatan strategis pada pemerintahan Jokowi (*)

Share :

Baca Juga

Headline

Astaga, Beredar Video Bupati Bahrain Tanpa Masker Joget Bersama Puluhan ASN

Headline

Sah, Jokowi Usulkan Listyo Sigit Calon Tunggal Kapolri

Headline

Nawacita Indonesia Akan Temui Jokowi, Mafia Tanah Masih Bergentayangan di BPN Jakarta Selatan

Uncategorized

Oversight of Indonesia’s Democratic Policy Sebut Anggota DPR RI M Nasir Coreng Muka Partainya

Headline

Terkait 828 Proyek Tak Miliki Jejak Digital ULP dan LPSE di Taput. Lamour Situmorang: “Dibawah Rp200 juta Langsung OPD”

Uncategorized

Wawalkot Medan Desak Dinas Pendidikan Berikan Data Valid Para Guru Honor di Medan

Headline

Bupati Jember Akui Untuk Rekom Partai Perlu Uang Bermiliar, Maka Sulit Jadi Pemimpin yang Tegak Lurus

Headline

Inilah Tiga Kesalahan Fatal AHY Soal Tuding Kudeta